Kabar Seleb
Sempat Bungkam Soal KDRT Lesti Kejora, Soimah Murka Kecam Aksi Rizky Billar hingga Sarankan Hal Ini
Sempat bungkam soal kasus KDRT yang dialami Lesti Kejora, akhirnya Soimah buka suara, kecam aksi Rizky Billar hingga sarankan hal ini untuk Lesti
TRIBUNJABAR.ID - Sempat bungkam soal kasus KDRT yang dialami Lesti Kejora, akhirnya Soimah buka suara.
Sebagai senior Lesti, Soimah pun tak kuasa menahan kekesalannya kepada Rizky Billar.
Pasca dikabarkan mengalami KDRT oleh Rizky Billar, Lesti Kejora masih dirawat di Rumah Sakit Bunda.
Lesti mengalami beberapa luka memar di tubuhnya akibat KDRT tersebut.
Mulai dari luka memar di pergelangan tangan, di leher, dagu dan bawah matanya.
Baca juga: TERNYATA Tak Cuma Sekali Rizky Billar Aniaya Lesti Kejora, Polisi Beberkan Apa yang Terjadi
Dari foto-foto luka Lesti yang tersebar, luka tersebut terlihat memar dan lebam berwarna merah.
Seperti diketahui, sebelumnya Lesti mengalami KDRT dari sang suami, Rizky Billar.
Mulanya, Lesti memergoki perselingkuhan sang suami.
Namun nahas, Lesti justru dianiaya oleh Rizky Billar karena tak terima perselingkuhannya diketahui oleh sang istri.
Hingga akhirnya, Rizky Billar mencekik kemudian membanting Lesti Kejora.
Kini aksi Rizky Billar tersebut mendapat sorotan dari penyanyi senior, Soimah.
Sempat bungkam, Soimah kini turut menguatkan Lesti Kejora yang mengalami KDRT dari Rizky Billar.
Seperti diketahui, Soimah dan Lesti memang memiliki hubungan yang sangat erat layaknya ibu dan anak.
Dalam unggahan Instagram terbarunya, Soimah mengunggah potret dirinya bersama Lesti.
Dalam unggahan tersebut, Soimah menguatkan Lesti Kejora untuk bisa menghadapi ujian ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/rizky-billar-dicecar-soimah-dan-irfan-hakim.jpg)