AC Milan

Sinyal Bahaya buat AC Milan, Ternyata di 2 Laga Terakhir di San Siro, Napoli Menang

Kandang AC Milan, Stadion San Siro, ternyata bukanlah tempat yang angker bagi Napoli jika ditilik dari rekor pertemuan terakhir.

Editor: Hermawan Aksan
Alberto PIZZOLI / AFP
Aksi Khvicha Kvaratskhelia dalam pertandingan sepak bola leg pertama Grup A Liga Champions UEFA antara SSC Napoli dan Liverpool FC di Stadion Diego Armando Maradona di Naples pada 7 September 2022. Napoli akan menyambangi kandang AC Milan, Stadion San Siro, pada giornata ketujuh Liga Italia 2022-2023. 

TRIBUNJABAR.ID - Kandang AC Milan, Stadion San Siro, ternyata bukanlah tempat yang angker bagi Napoli jika ditilik dari rekor pertemuan terakhir.

AC Milan bakal menghadapi Napoli, penghuni puncak klasemen sementara, pada giornata ketujuh Liga Italia 2022-2023.

Napoli masih menguasai klasemen sementara dengan koleksi 14 poin dari enam pertandingan, sama dengan yang diraih oleh AC Milan.

Namun Napoli memiliki keunggulan selisih gol yang membuatnya berhak di puncak klasemen sementara Liga Italia 2022-2023.

Baca juga: TONTON Live Streaming AC Milan vs Napoli Pukul 01.45 WIB: Kaka dari Belgia Jadi Starter

Laga besar (grande partita) pada pekan ketujuh Serie A antara AC Milan dan Napoli sendiri bakal bergulir di San Siro, Minggu (18/9/2022) atau Senin pukul 01.45 WIB.

Baik AC Milan mapunn Napoli tengah dalam kondisi on fire.

Hal ini tentu saja membuat laga di San Siro dipastikan bakal sengit dan ketat.

Pasukan Stefano Pioli memiliki rekor kandang yang begitu mumpuni.

Dalam enam laga kandang terakhirnya, I Rossoneri mampu menyapu bersih dengan kemenangan.

Torehan tersebut menambah rekor tak terkalahkan menjadi 22 laga di Serie A.

Namun, hanya ada satu lawan yang bisa mematahkan rekor kandang AC Milan, yang tidak lain adalah Napoli.

Napoli adalah musuh yang sulit ditaklukkan oleh AC Milan jika menjamu mereka di San Siro.

Dikutip BolaSport.com dari Football Italia, Il Partenopei hanya kalah satu kali dalam 11 kunjungan terakhir ke San Siro di Liga Italia.

Terakhir kali mereka kalah pada Desember 2014 ketika takluk 0-2 oleh I Rossoneri.

Dalam dua pertemuan terakhir di San Siro pada musim 2020-2021 dan 2021-2022, Napoli berhasil menjinakkan San Siro.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved