Pamotor di Sumedang Wajib Bawa Jas Hujan, Begini Prakiraan Cuaca Hari Ini Kamis 8 September
Pengendara sepeda motor yang hendak beraktivitas wilayah Sumedang wajib lebih waspada dan menyiapkan perlengkapan berkendara tambahan, jas hujan.
Penulis: Kiki Andriana | Editor: Giri
Laporan Kontributor TribunJabar.id Sumedang, Kiki Andriana
TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Pengendara sepeda motor yang hendak beraktivitas wilayah Sumedang wajib lebih waspada dan menyiapkan perlengkapan berkendara tambahan seperti jas hujan.
Penyebabnya, hujan disertai petir diprediksi bakal mengguyur wilayah Sumedang pada Kamis (8/9/2022).
Selain itu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi wilayah yang dikenal dengan sebutan Kota Tahu ini juga bakal diterpa angin kencang.
Pantauan TribunJabar.id, di wilayah Jatinangor, cuaca pagi ini matahari belum bersinar karena tertutup mendung, cenderung berkabut, dan udara terasa lebih dingin.
"Waspada potensi hujan disertai petir atau kilat dan angin kencang di wilayah Sumedang antara siang hingga malam hari ," tulis BMKG di laman resminya, www.bmkg.go.id.
Baca juga: Direktur Pemberitaan Tribun Network Temui Bupati Sumedang: Siap Hadiri Launching TribunPriangan.com
BMKG mencatat suhu udara di Sumedang berkisar antara 20 hingga 31 derajat celsius, sedangkan kelembapan udara berkisar antara 60 persen hingga sampai 95 persen.
Baca juga: Satu Warga Sumedang Jadi Rebutan Dua Parpol di Sipol, KPU Lakukan Interviu, Tahap Verifikasi Selesai
Siang hari, angin bertiup dengan kecepatan 10 kilometer per jam dan kecepatan angin paling tinggi hari ini 20 kilometer per jam. (*)