Kabar Seleb
Nathalie Holscher Saling Bongkar Kecemburuan dengan Sule, Singgung Nama Mantan Sang Komedian, Siapa?
Meski rumah tangga keduanya tengah dikabarkan tak baik, baru-baru ini muncul tayangan Sule dan Nathalie Holscher saling membongkar kecemburuan
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
Nathalie juga membeberkan dirinya pergi dari rumah Sule karena hanya untuk menenangkan diri.
Ia mengaku pergi dari rumah pun telah izin terlebih dahulu kepada Sule, sebagai suaminya.
Sebelumnya, lebih dari sepekan isu tersebut tersebar, bahkan rumah tangga dengan Sule pun digosipkan kembali retak.
Kendati begitu, kabar rumah tangga Sule retak itu hanya gosip dan tak terbukti.
Kini, Nathalie Holscher dan Sule justru terlihat kembali tampil bersama.
Baru-baru ini diketahui Nathalie dan Sule tampil bersama diundang menjadi bintang tamu.
Hal ini terungkap dalam cuplikan video yang diunggah di kanal Youtube Luna Maya, Senin (4/7/2022).
Disebutkan dalam judul video Luna Maya tersebut Sule dan Nathalie Holscher mau menambah momongan dengan tanda tanya.
Dalam cuplikan video tersebut, terlihat penampilan Nathalie Holscher dan Sule kompak.
Pasangan suami istri mengenakan pakaian berwarna hijau senada.
Tak hanya itu, keduanya berbincang dengan Luna Maya soal kabar rumah tangga keduanya.
Bahkan Luna Maya sempat membahas Nathalie Holscher yang ingin menambah momongan.
Dengan gayanya, Nathalie menjawab hal tersebut dengan bercandaannya.
Ia menyebut tingkah Sule yang ingin selalu pacaran di Malam Jumat.
Sontak hal tersebut membuat Sule termasuk Luna Maya dan para kru tertawa.
Kendati hanya cupilkan video, saat Sule dan Nathalie Holscher tampil bersama bahagia terlihat bahagia.
Setelah ditelusuri, video cuplikan Sule dan Nathalie Holscher tampil bersama itu diambil beberapa waktu lalu sebelum tersebar isu keretakan rumah tangga.
Dalam video sebelumnya, Luna Maya membagikan video serupa pada bulan Juni 2022 membahas rumah tangga Sule dan Nathalie.
Baca juga: Nathalie Holscher Healing Manjakan Baby Adzam Beli Outfit & Kursi Bayi, Habiskan Uang Jutaan Rupiah
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/nathalie-holscher-dengan-sang-suami-sule.jpg)