Sule Ditantang Putri Delina Akting Serius Tanpa Komedi, Rumah Bakal Dirampok: Ayah Mah Hayu Aja
Bagaimana jadinya jika Sule yang terkenal sebagai koemdian harus akting serius dalam sebuah film? Inilah tantangan dari sang anak, Putri Delina.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Darajat Arianto
TRIBUNJABAR.ID - Bagaimana jadinya jika Sule yang terkenal sebagai koemdian harus akting serius dalam sebuah film?
Sule memang artis yang multi talenta, selain mengisi acara komedi, pria asal Bandung itu juga kerap tampil sebagai host atau main film.
Kini giliran putrinya, Putri Delina menantang Sule untuk akting serius dalam short movie yang akan ia garap.
Tidak sendirian, Putri Delina juga menggandeng adikyna, Rizwan Fadilah atau akrab disapa Enjan untuk membangun cerita.
Ide itu bermula ketika Putri Delina dan Rizwan Fadilah membicarakan tentang project apa yang akan mereka lakukan selanjutnya.
Seperti yang diketahui masing-masing dari anak Sule itu memiliki kanal YouTube sendiri untuk mengekspresikan ide-ide kreatif mereka.
Baca juga: Sule Diet Turun 5 KG, Tolak Makan Nasi Padang, Ungkap Rahasianya pada Putri Delina: Aku Kalah Guys
Kali ini, Putri Delina dan Rizwan Fadilah ingin membuat short movie dengan tema pencurian dan perampokan.
Sesampainya di rumah, Putri Delina pun langsung menghampiri sang ayah untuk menceritakan project yang ingin mereka lakukan.
Putri Delina dan Rizwan Fadilah pun menemui Sule yang sedang duduk santai di gazebo yang ada di lantai atas rumahnya.
"Jadi temanya di rumah ini, ayah nyimpen sesuatu di brangkas, dan kita sekelompok jahat mau ngambil barang itu dari ayah," terang Rizwan Fadilah pada Sule, dikutip dari kanal YouTube Putri Delina, Rabu (15/6/2022).
Rizwan Fadilah juga menegaskan bahwa Sule harus akting serius dalam project kali ini.
"Dan ini ayah harus the real focus," kata Rizwan Fadillah.
Sule pun kebingungan dan bertanya barang apa yang akan dicuri dari rumahnya itu.
"Barangnya apa?," tanya Sule.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Sule-ditantang-Putri-Delina-untuk-akting-serius.jpg)