Anak Ridwan Kamil Hilang
Akun Emmeril Kahn Anak Ridwan Kamil Diserbu, Netizen Sedih dan Mendoakan: Ayo Pulang A
Akun Instagram Emmeril Kahn, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil diserbu netizen di media sosial.
Penulis: Widia Lestari | Editor: Widia Lestari
TRIBUNJABAR.ID - Akun Instagram Emmeril Kahn, anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil diserbu netizen di media sosial.
Akun anak muda yang yang akrab dipanggil Eril ramai komentar baru pada Sabtu (28/5/2022).
Banyak netizen yang mendoakan anak Ridwan Kamil agar segera ditemukan.
Baca juga: FAKTA BARU Emmeril Kahn, Anak Ridwan Kamil, Sempat Teriak Help, Warga Langsung Menelepon Polisi
Seperti yang banyak diberitakan, anak Ridwan Kamil hilang di Swiss. Ia dinyatakan hilang karena terseret arus.
Awalnya, ia dan adik dan temannya sedang berenang di Sungai Aare. Mereka berenang karena cuaca cerah dan di zona yang ramai orang banyak.
Namun, ketika selesai berenang dan hendak ke permukaan, ia disebut terbawa arus.
Kabar hilangnya Emmeril Kahn pun langsung tersebar di media sosial.
Pihak keluarga meminta doa untuk keselamatan Eril.

Hingga kini, otoritas setempat masih melakukan pencarian terhadap anak Ridwan Kamil.
Netizen pun banyak yang sedih. Mereka menanti info terbaru tentang berita Emmeral Kahn.
Selain itu, mereka juga mendoakan keselamatan putra sulung Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.
Berikut ini komentar mereka akun akun Instagram Eril.
lieliya27: Bolak balik liat info terbaru nya cepet2 ketemu a eril dengan selamat sehat aamiin #wargi Bandung menantimu.
gumilar_maulana91: Bismillah besok kamu sudah kembali dalam keadaan sehat walafiat aamin.
charrrisaaa_: Bismillah.. Ya Allah semoga aa eril segera ditemukan dalam keadaan sehat.
one.ghi: Berharap aa eril selamat.
yuyunyusro: Semoga ditemukan dalam keadaan sehat walafiat ya Allah.
rizaltdendenm: Doa terbaik untuk kamu ketemu.
fahira.24: Bismillah yaallah semoga segera ditemukan dalam keadaan sehat Aamiin.
destiindra78: Semoga cepet ketemu yaa aa yuk bisa yuk.
nandaputridr: Semoga secepetnya ketemu A, keadaan sehat, selamat.
salkarp_: Ayoo pulang A.
Baca juga: Momen Hangat Emmeril Kahn dengan Keluarga, Ridwan Kamil Sempat Tunjukkan Tarian Harmoni Keluarga
Kronologi Kejadian
Peristiwa anak Ridwan Kamil hilang menjadi perbincangan hangat. Banyak pihak dan netizen yang mendoakan agar Emmeril Kahn Mumtadz segera ditemukan.
Putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz dikabarkan terseret arus dan dinyatakan hilang setelah berenang di Sungai Aaree, Bern Swiss, Kamis (26/5/2022) siang hari waktu setempat.
Berdasarkan kronologinya, Emmeril atau akrab disapa Eril berenang bersama sang adik Camillia Laetitia Azzahra, dan seorang temannya.
Namun, kejadian tak terduga terjadi begitu saja. Saat hendak menepi, Eril terseret arus dan dinyatakan hilang.
Berbeda sang kakak, Camillia atau akrab disapa Zara berhasil selamat dari arus sungai tersebut.
Satu teman yang ikut berenang pada saat itu pun dikabarkan selamat.
Kabar ini disampaikan oleh adik Ridwan Kamil sekaligus juru bicara keluarga, Elpi Nazmuzaman melalui konferensi pers yang diadakan di Gedung Sate, Jumat (27/5/2022)
Elpi juga menyebutkan bahwa yang berenang hanya anak-anak saja tidak dengan orangtua termasuk sang ibu, Atalia Praratya.
"Berdasarkan informasi yang kami terima dari famili kami yang di sana, yang berenang hanya anak-anak saja, dewasa ya, ibu Atalia tidak ikut," jelas Elpi Nazmuzaman pada konferensi pers tersebut.
Ia juga mengatakan kronologisnya terkait terseret nya Emmeril alias Eril tersebut.
Berdasarkan informasi yang didapatkan dari pihak keluarga yang sedang berada di Swiss, Elpi mengatakan bahwa Eril mengalami kesulitan saat hendak naik dari Sungai Aare tersebut.
"Pada saat akan naik ke atas ada kesulitan yang kami juga tidak paham kondisinya, itu informasi yang kami terima, barangkali ada arus begitu, singkatnya yang lain bisa naik ke darat, Eril terbawa arus, itu informasi yang kami terima per jam sebelas malam tadi" tambahnya lagi.
Pihaknya juga mengatakan belum ada perkembangan atau informasi terbaru dari pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Swiss.
"Untuk informasi yang beredar, sejauh ini kami hotline dengan KBRI, langsung dengan Pak Dubes, dan kami tidak mendapatkan informasi terupdate selain jam 11 malam tadi, dengan posisi pencarian akan dimulai lagi hari ini, di pagi hari waktu Swiss," ungkapnya.
Berdasarkan informasi yang diterima oleh pihak keluarga, Elpi mengatakan pencarian di hari kedua ini akan dilakukan di atas permukaan air dan di bawah permukaan air.
Pihak keluarga hingga kini masih menunggu kabar terbaru terkait dengan hilangnya putra sulung Ridwan Kamil, informasi resmi akan didapatkan langsung dari pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia di Swiss
Lebih lanjut, Elpi Nazmuzaman sebagai juru bicara keluarga berterima kasih atas bantuan dari berbagai pihak yang membantu dan memohon doa kepada masyarakat agar Eril dapat segera ditemukan dengan keadaan selamat.