Kabar Seleb
Thariq Halilintar Jadi Baby Sitter Ameena, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Geregetan!
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar geregetan dengan kelakuan Thariq Halilintar saat jadi baby sitter Ameena.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Hermawan Aksan
TRIBUNJABAR.ID,BANDUNG - Putri sulung Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Ameena Hanna Nur Atta, menjadi sumber kebahagiaan keluarganya.
Betapa tidak, kehadiran cucu pertama Anang Hermansyah tersebut membuat keluarga besar Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tersebut berebut ingin bisa berdekatan.
Bahkan, Krisdayanti, Ashanty, dan Thariq Halilintar pun berebut dan ingin menjaga Ameena.
Atta Halilintar sempa memprotes Thariq Halilintar yang tengah mencoba menjadi baby sitter baru demi membantu menjaga keponakannya tersebut.
Dikutip dari kanal YouTube Surya Citra Televisi (SCTV), Atta Halilintar tampak gelisah dan khawatir ketika Ameena digendong oleh Thariq Halilintar.
"Sayang, anaknya dibawa sama siapa sih?" tanya Aurel Hermansyah.
"Abis, abis, kalau anaknya dibawa sama Thariq tuh abis. Tangannya kotor," ungkap Atta Halilintar.
Mendengar itu, Thariq langsung protes menegaskan bahwa dirinya bersih saat menggendong Ameena.
"Aku udah mandi," ujar Thariq.
Atta Halilintar menyebut adiknya tersebut jorok, hingga ia khawatir putrinya saat digendong.
Baca juga: Ameena Anteng banget! Pertama Kali ke Luar Negeri, Netizen Gemas Ekspresinya!
Kemudian, Aurel Hermansyah greget pada Thariq dan mengadu kepada sang suami.
"Tadi sama Thariq dijilat masa," sambung Aurel.
Lebih lanjut, Atta pun mengatakan bahwa putrinya mulai tak tenang tidurnya.
Ia semakin khawatir jika Ameena terus digendong oleh adiknya itu.
"Tidurnya udah mulai nggak tenang. Aduh, itu udah mulai bete. Mana si Thoriq mau jadi baby sitter segala lagi, haduh," ujar Atta.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Thariq-Ameena.jpg)