All England 2022

Bagas/Fikri Torehkan Sejarah, Jadi Juara All England di Debut Mereka, Kalahkan The Daddies di Final

Fikri/Bagas mengalahkan The Daddies dalam pertarungan dua gim langsung.

Penulis: taufik ismail | Editor: taufik ismail
bwfbadminton
Ekspresi kebahagiaan dari pasangan ganda putra Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang berhasil melaju ke partai final setelah menumbangkan seniornya, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya di All England 2022, Sabtu (19/3/2022). 

TRIBUNJABAR.ID - Sejarah ditorehkan ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Mereka berhasil menjadi juara All England 2022.

Di final Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana mengalahkan senior mereka Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Di gim pertama penampilan berlangsung seru.

Fikri/Bagas selalu unggul dan bisa disamakan oleh Ahsan/Hendra.

Gim ini kemudian dimenangkan Fikri/Bagas 21-19.

Di gim kedua, Fikri/Bagas semakin tak terbendung.

Apalagi Ahsan sempat mendapat perawatan di interval gim kedua karena cedera yang dialami.

Dan gim kedua dimenangkan Fikri/Bagas 21-13.

Hasil ini membuat Fikri/Bagas menjadi juara All England di debut mereka mengikuti kejuaraan bergengsi ini.

Baca juga: Bagas/Fikri Jegal Marcus/Kevin ke Final All England 2022, Kevin: Mereka Main Tanpa Beban, Kami . .

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved