Liga Italia

Pelatih AS Roma Jose Mourinho Ingin Bajak Pemain Chelsea, Minta Bantuan Tammy Abraham, Ini Alasannya

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, ingin membajak satu pemain Chelsea, yakni Ruben Loftus-Cheek.

Editor: Hermawan Aksan
Tribunnews.com
Ruben Loftus-Cheek, pemain Chelsea yang diincar pelatih AS Roma, Jose Mourinho. 

TRIBUNJABAR.ID - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, ingin membajak satu pemain Chelsea, yakni Ruben Loftus-Cheek.

Untuk itu, Mourinho meminta bantuan Tammy Abraham

Bursa transfer musim dingin Januari 2022 akan segera dibuka beberapa minggu lagi.

AS Roma merupakan salah satu klub Liga Italia yang ingin memperkuat skuadnya pada bursa transfer musim dingin.

Baca juga: Inter Milan Gilas Salernitana 5-0, Cetak Sejarah Baru, Mantan Pemain AC Milan Jadi Raja Assist Eropa

Pada bursa transfer musim panas 2021, AS Roma bisa dibilang cukup sibuk melakukan manuver transfer.

Saat itu AS Roma merekrut Tammy Abraham, Marash Kumbulla, Rui Patricio, Matias Vina, Eldor Shomurodov, Roger Ibanez, dan Bryan Reynolds.

Meski begitu, performa AS Roma di Liga Italia musim ini masih mengecewakan.

Saat ini, AS Roma berada di peringkat keenam klasemen sementara Liga Italia dengan bekal 28 poin dari 17 pertandingan.

Baca juga: AS Roma Kalah, Jose Mourinho Marah, Minta Pemain Muda Ini Pergi Saja dari Liga Italia

Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, telah menyusun daftar pemain yang akan direkrut pada bursa transfer musim dingin.

Dilansir BolaSport.com dari Il Romanista, Mourinho tertarik untuk memboyong gelandang Chelsea, Ruben Loftus-Cheek.

Ruben Loftus-Cheek sendiri tengah menikmati kebangkitan kariernya musim ini di bawah asuhan Thomas Tuchel.

Di Liga Inggris musim ini, Loftus-Cheek telah tampil dalam 12 pertandingan dengan mengemas dua assist.

Dari 12 laga tersebut, gelandang asal Inggris itu tampi starter sebanyak 7 kali dan sisanya sebagai pemain pengganti.

Yang terbaru, Loftus-Cheek tampil selama 65 menit kala Chelsea ditahan imbang oleh Everton dalam matchday ke-17 Liga Inggris, Kamis (16/12/2021) waktu setempat.

Duel yang dilangsungkan di Stadion Stamford Bridge itu berakhir dengan skor 1-1.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved