Kabar Terbaru Gala Sky Anak Vanessa Angel, Makin Nempel dengan H Faisal, Manja-manja ke Opanya

Anak Vanessa Angel, Gala Sky terlihat semakin manja kepada kakeknya, H Faisal.

Editor: Widia Lestari
Instagram/dewizuhriati
Gala Sky, anak Vanessa Angel semakin ceria, main terus dengan opanya, H Faisal. 

Ia terlihat senang dan merasa berterimakasih. Namun, sejak awal mengajukan hak asuk Gala, ia sudah ditangani kuasa hukum lain.

"Saya terimakasih sekali pada Hotman, tadi sempat lontarkan ke saya, kalau ada masalah ingin bantu. Ya terimakasih sekali, tapi tentu dari jauh-jauh hari saya menentukan pilihan saya. Jadi niat baik itu, saya hanya berterimakasih," ujarnya.

Kini, Faisal mengaku, kisruhnya dengan besan terkait hak asuh Gala memakan waktu dan tenaga.

Namun, ia tetap memperjuangkan masa depan cucunya dan terpacu untuk belajar hukum.

"Semuanya menggunakan energi, waktu, duh buat saya dibuang-buang secara percuma, tapi enggak percuma juga karena saya bisa belajar hukum," ujar H Faisal.

Baca juga: Gala Sky Anak Vanessa Angel Ceria Main Terus dengan H Faisal, Semakin Nempel dengan Opa dan Omanya

H Faisal Kabarkan Kondisi Gala

H Faisal tetap memerhatikan sang cucu yang kini menjadi anak yatim piatu.

Menurutnya, Gala kini dalam keadaan sehat.

"Gala Alhamdulillah sehat," katanya seperti dilansir dari Tribunnews.

Melalui media sosial, mertua Vanessa Angel ini memang mengunggah foto lucu cucunya pada Selasa siang.

Pada foto itu, Gala Sky berpose memakai peci. Ia terlihat tampan dan menggemaskan.

"Ini Gala sky Om, tante, pakai Peci mau belajar sholat ama opa, cakep nggak Gala om, tante ?" katanya.

Dua hari sebelumnya, H Faisal juga mengunggah video kebersamaannya saat mengasuh anak Vanessa Angel.

Ia tampak asyik bermain dengan sang cucu yang belajar bermain mobil.

 Ini Gala sky om, tante. lagi belajar nyetir mohon Doa agar gala sehat selalu om, tante, terimakasih," katanya.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved