Kabar Seleb
Belum Sebulan Menikah Jessica Iskandar Hamil, Vincent Verhaag Girang, El Barack Bakal Punya Adik
Belum genap sebulan, Jessica Iskanda mengumumkan kehamilan anak pertamanya dengan Vincent Verhaag. Bagikan potret kebahagiaan
TRIBUNJABAR.ID - Kabar bahagia kembali menyelimuti Jessica Iskandar setelah belum lama ini menikah dengan Vincent Verhaag.
Belum genap sebulan, Jessica Iskanda mengumumkan kehamilan anak pertamanya dengan Vincent Verhaag.
Tentu saja, Vincent Verhaag, sang suami pun tampak bahagia El Barrack bakal punya adik.
Beberapa waktu lalu, Jessica Iskandar menikah dengan Vincent Verhaag pada 22 Oktober 2021 lalu.
Pernikahan mereka pun digelar sakral dan penuh kebahagiaan bagi Jessica.
Kini, belum genap sebulan kabar bahagia lainnya menyusul, lantaran Jessica Iskandar hamil.
Baca juga: Akui Cinta Mati El Barack, Vincent Verhaag Sebut Putra Jessica Iskandar Jadi Alasannya Giat Bekerja
Hal itu terungkap dalam unggahan terbaru Jessica Iskandar di Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, tampak Jessica Iskandar sedang dipeluk mesra oleh sang suami.
Vincent Verhaag terlihat bahagia sembari menunjukkan hasil test pack yang menyatakan istri tercintanya sedang hamil anak pertama mereka.
Rasa haru dan bahagia pun tak bisa lepas dari benak Jessica Iskandar.
"We are expecting a baby!," tulis Jessica Iskandar, dilansir Tribun Style dari Instagram @inijedar pada Senin, 15 November 2021.
Wanita yang dikenal dengan sapaan Jedar itu mengucapkan rasa syukurnya kini dipercaya Tuhan untuk memiliki momongan.
"Terima kasih Tuhan! Selamat untuk keluarga kecil kita!" imbuh Jedar.
Ia lantas berdoa agar kehamilannya kini diberikan kemudahan dan selalu dalam lindungan Tuhan.
"Semoga dilancarkan dan di mudahkan jalannya atas berkah rejeki kehamilan ini," ucapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/vincent-verhaag-dan-anak-jessica-iskandar.jpg)