Vanessa Angel Meninggal Kecelakaan
Ada Keinginan Vanessa Angel yang Belum Tercapai, Sempat Diungkapkan ke Ayahnya, Minta Didoakan
Ayah Vanessa Angel, Dody Sudrajat mengungapkan ada satu keinginan anaknya dan menantunya, Bibi Andriansyah yang masih belum terlaksana.
Penulis: Yongky Yulius | Editor: Fidya Alifa Puspafirdausi
TRIBUNJABAR.ID - Ayah Vanessa Angel, Dody Sudrajat mengungkapkan ada satu keinginan anaknya dan menantunya, Bibi Andriansyah yang masih belum terlaksana.
Hal itu sempat diungkapkan Vanessa ketika merayakan ulang tahun ayahnya.
Dody mengatakan, terkait dengan wasiat, Vanessa sebenarnya tak meminta wasiat apa-apa.
"Wasiat terakhir, enggak ada wasiat apa-apa," ujarnya, dikutip Tribunjabar.id dari video di KH Infotainment, Minggu (7/11/2021).
Pada saat bertemu dua pekan lalu pun Vanessa tak berbicara apa-apa.
"Terakhir, dua minggu yang lalu, Vanessa merayakan ulang tahun Daddy bersama. Enggak ada wasiat apa-apa, enggak ngomong apa-apa," ujarnya.
Namun, lanjut Dody, Vanessa dan Bibi memang pernah mengungkapkan ada satu keinginan yang hendak diraih.
Vanessa dan Bibi sama-sama ingin membeli sebuah rumah.
"Bibi juga sama, Vanessa minta doanya, ke mamahnya ke saya. Pah doain ya, Vanessa mau beli rumah, kalau misalnya ada rezeki.
"Itu aja terakhir keinginannya Vanessa sama Bibi yang belum terlaksana," ujar Dody.
Sebelumnya, Vanessa dan Bibi meninggal dunia dalam kecelakaan maut di Tol Jombang-Mojokerto, Jawa Timur, 4 November 2021.
Mobil yang ditumpangi Vanessa Angel dan Bibi menabrak pembatas jalan sebelah kiri, lalu terpelanting sampai kondisinya hancur.
Selain Vanessa dan Bibi, di mobil tersebut juga ada sopir Tubagus Joddy; pengasuh Gala, Siska Lorensa; dan Gala anak Vanessa Angel.
Tiga orang selain Vanessa dan Bibi selamat.