Liga Inggris
Big Match Man United vs Man City: 5 Kemungkinan yang Bakal Terjadi, Pertaruhan Terakhir Solskjaer
Big match Man United vs Man City itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (6/11/2021) malam WIB.
TRIBUNJABAR.ID - Pertarungan dua tim sekota, Manchester United dan Manchester City, yang dikenal dengan sebutan "derbi Manchester", akan meramaikan pekan ke-11 Liga Inggris 2021-2022.
Big match Man United vs Man City itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (6/11/2021) malam WIB.
Laga antara kedua tim diperkirakan akan berlangsung panas mengingat posisi mereka di klasemen Premier League, kasta teratas Liga Inggris.
Man United saat ini berada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan raihan 17 poin.
Baca juga: Tiga Fakta Jelang Big Match Man United vs Man City: Cristiano Ronaldo Jadi Monster bagi The Citizens
Tripoin begitu berharga bagi Man United demi memperbaiki posisi dan menjaga konsistensi setelah beberapa kali terpeleset.
Di pihak lain, Man City, yang menempati peringkat ketiga dengan torehan 20 poin, akan berupaya menjauhi Man United.
The Citizens juga bertekad mengejar Chelsea yang kokoh di puncak klasemen Liga Inggris (25 poin).
Selain kedua tim yang saling berburu kemenangan, terdapat sejumlah hal lain yang berpotensi terjadi di derbi Manchester kali ini.
Baca juga: Mantan Pemain Man United Ini Bilang Formasi Lawan Atalanta Berantakan, Bisa Dibantai Man City 5-0!
Berikut 5 hal yang bisa terjadi di laga Man United vs Man City, seperti dilansir Kompas.com:
1. Man City Telan Kekalahan Ketiga di Liga Inggris Musim Ini
Man City tak pernah menang atas Man United dalam empat pertandingan terakhir di Liga Inggris (3 kalah, 1 imbang).
Ini rekor terburuk Man City sejak enam laga derbi Manchester di liga gagal menang antara 2008 dan 2011.
Jika kembali terpeleset melawan Man United, The Citizens akan menelan kekalahan ketiga di Liga Inggris musim ini.
Sebelumnya, pasukan Pep Guardiola dikalahkan Tottenham Hotspur (0-1) dan Crystal Palace (0-2).
Kondisi ini akan membuat Man City sebagai anggota Big Six dengan kekalahan terbanyak kedua di Premier League bersama Man United dan Arsenal (jika tak kalah vs Watford).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/ole-gunnar-solskjaer-serem.jpg)