Liga Inggris

Jadwal Liga Inggris Hari Ini, Live Mola TV: M Utd vs Leeds, Chelsea vs Palace, Norwich vs Liverpool

Kompetisi Liga Inggris akan melanjutkan pertandingan pekan perdananya, pada Sabtu (14/8/2021) malam ini.

Editor: Hermawan Aksan
Bek Spanyol Chelsea Cesar Azpilicueta (kanan) mengangkat trofi setelah memenangkan pertandingan final Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Chelsea FC di stadion Dragao di Porto pada 29 Mei 2021 atau Minggu dini hari WIB. Chelsea akan menjamu Crystal Palace di pekan pertama Liga Inggris, Sabtu (14/8/2021) malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Kompetisi Liga Inggris akan melanjutkan pertandingan pekan perdananya, pada Sabtu (14/8/2021) malam ini.

Tiga tim besar Liga Inggris yang dijadwalkan bertanding malam ini.

Manchester United akan menghadapi Leeds, mulai pukul 18.30 WIB.

Kemudian ada peraih Liga Champoions musim lalu, Chelsea, menjamu Crystal Palace, dimulai pukul 21.00 WIB.

Semua duel seru Liga Inggris bisa disaksikan secara live streaming di Mola TV.

 

Bek Manchester United Inggris Harry Maguire (kiri) bersaing dengan gelandang Everton Prancis Abdoulaye Doucoure selama pertandingan sepak bola persahabatan pra-musim antara Manchester United dan Everton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 7 Agustus 2021.
Bek Manchester United Inggris Harry Maguire (kiri) bersaing dengan gelandang Everton Prancis Abdoulaye Doucoure selama pertandingan sepak bola persahabatan pra-musim antara Manchester United dan Everton di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 7 Agustus 2021. (Lindsey Parnaby / AFP)

Manchester United akan mendapat lawatan dari Leeds United.

Pertandingan di Old Trafford ini sangatlah berharga bagi para pemain baru yang baru bergabung.

Seperti Jadon Sancho yang ditebus dari Borussia Dortmund dan Raphael Varane mantan bek Real Madrid.

Berikutnya Chelsea juga melakoni pertandingan kandang melawan Crystal Palace.

The Blues menyita perhatian publik setelah prestasinya musim lalu meraih trofi Liga Champions.

Berkat racikan dingin Thomas Tuchel, yang masuk di pertengahan musim menggantikan Frank Lampard, Chelsea kembali menunjukkan taringnya sebagai salah satu tim yang harus ditakuti.

Chelsea kemungkinan bisa menjadi ancaman bagi para tim kuat dalam perebutan gelar juara Liga Inggris.

 

Gelandang Chelsea asal Prancis N'Golo Kante (tengah) mengangkat trofi usai memenangi laga final Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Chelsea FC di stadion Dragao di Porto pada 29 Mei 2021.
Gelandang Chelsea asal Prancis N'Golo Kante (tengah) mengangkat trofi usai memenangi laga final Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Chelsea FC di stadion Dragao di Porto pada 29 Mei 2021. (DAVID RAMOS / POOL / AFP)

 

Sementara itu, Liverpool juga bernasib seperti Arsenal yang bakal melawan tim promosi, Norwich City.

Laga melawan Norwich City diprediksi akan menjadi pertandingan mudah bagi Liverpool dalam mengamankan kemenangan.

Momen bertemunya Liverpool dengan Norwich City pada laga pembuka ternyata bukan terjadi kali ini saja.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved