Ular Piton 4 Meter Ditangkap di Kandang Bebek di Kuningan
Penangkapan ular piton itu berdasarkan laporan warga melalui telepon ke Markas Damkar di Jalan Sudirman-Kuningan.
Penulis: Ahmad Ripai | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Laporan Kontributor Kuningan, Ahmad Ripai
TRIBUNJABAR.ID, KUNINGAN- Petugas Damkar Kuningan menangkap ular pIton sepanjang empat meter di kandang bebek di Desa Ragawacana, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Minggu (11/4/2021).
Penangkapan ular piton itu berdasarkan laporan warga melalui telepon ke Markas Damkar di Jalan Sudirman-Kuningan.
Kepala UPT Damkar Kuningan, Khadafi, mengatakan ular sanca atau ular piton itu diketahui memasuki kandang bebek warga di Desa Ragawacana.
"Awal diketahui Mang Apip pas masuk kandang bebek langsung melihat ular melingkar di dalam kandang. Mang Apip langsung melaporkan ke Markas Damkar dan petugas langsung ke tempat ini lakukan penangkapan," kata Khadafi.
Menurutnya, sebelum ditangkap, ular piton itu sudah memangsa seekor bebek. "Kalau dilihat dari perawakan ular kaya sudah makan bebek dan atas laporan Mang Apip juga, bebek miliknya hilang satu," ujarnya.
Khadafi mengatakan ada berbagai jenis ular piton memang sering ditemukan. "Sanca tersebar luas di daerah beriklim panas dan tropis Afrika, Asia, dan Australia. Salah satu spesies sanca, yaitu sanca kembang merupakan ular terpanjang di dunia," katanya. (*)
Baca juga: VIDEO-Ular Piton 4,5 Meter Teror Cianjur, Ditangkap Saat Siap-siap Mangsa 2 Itik
Baca juga: GEGER Ular Piton Raksasa 15 Meter di Makam Keramat, Pembuat Patung Ular Itu Masih Bungkam
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/petugas-damkar-kabupaten-kuningan-setelah-tangkap-ular-sanca-atau-ular-piton.jpg)