La Liga

HT, Benzema On Fire Cetak 2 Gol ke Gawang Celta, Madrid Unggul 2-1, Ini Link Live Streaming Babak II

Karim Benzema mencetak dua gol di babak pertama Celta Vigo vs Real Madrid. Madrid sementara memimpin 2-1.

Penulis: taufik ismail | Editor: taufik ismail
https://www.instagram.com/realmadrid/
Karim Benzema, Pemain Real Madrid berselebrasi setelah menang atas Borussia Monchengladbach dalam Liga Champions di Stadion Alfredo Di Stéfano, Kamis (10/12/2020). Real Madrid menang. 

TRIBUNJABAR.ID - Karim Benzema tengah on fire.

Baru pulih dari cedera, pemain asal Prancis ini memborong dua gol di babak pertama saat Real Madrid bertandang ke kandang Celta Vigo.

Hingga babak pertama berakhir, Real Madrid unggul 2-1.

Baca juga: GOLLL, Benzema Jebol Gawang Celta Vigo, Real Madrid Unggul 1-0, Ini Link Live Streamingnya

Baca juga: Baru Saja Kick Off, Ini Link Live Streaming Celta Vigo vs Real Madrid, Tim Tamu Andalkan Benzema

Gol pertama terjadi di menit 20.

Umpan terobosan Toni Kroos membelah pertahanan tuan rumah.

Benzema mampu memanfaatkan umpan tersebut untuk menjadi gol.

Sepuluh menit berselang, Karim Benzema kembali mencetak gol.

Kretaornya lagi-lagi Toni Kroos.

Kali ini mereka memanfaatkan sebuah serangan balik cepat untuk mencetak gol.

Penyerang Argentina Celta Vigo Facundo Ferreyra (kiri) mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Club Atletico de Madrid dan RC Celta de Vigo di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 8 Februari 2021.
Penyerang Argentina Celta Vigo Facundo Ferreyra (kiri) mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Club Atletico de Madrid dan RC Celta de Vigo di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 8 Februari 2021. (Kompas.com)

Tuan rumah tak tinggal diam.

Menit 40 mereka bisa mencetak gol melalui aksi Santi Mina.

Ia sukses menyambut umpan dari Denis Suarez.

Pertandingan seru ini bisa Anda saksikan melalui live streaming.

Tautan atau link live streaming bisa Anda dapatkan di akhir berita.

Bertamu ke kandang Celta Vigo, Real Madrid tak bisa memainkan beberapa pemainnya.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved