Kang Pipit Preman Pensiun Meninggal
Kang Pipit Pernah Lakukan Pertaubatan hingga Basuh Muka, Bersyukur Terkenal di Preman Pensiun
Kisah hidup Ica Naga atau Kang Pipit Preman Pensiun sebelumnya pernah merasakan dinginnya bui. Meski begitu, setelah bebas ia memutuskan bertaubat
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Widia Lestari
Ia juga terlihat sering mengenakan aksesoris kalung berliontin batu.
Ia bahkan memiliki tato dilengannya yang menggambarkan sosok seorang preman.
Meski penampilannya seperti preman, namun hatinya lembut.
Ia kerap dikaitkan dengan pemeran lainnya, yaitu Kang Murad.
Saat bersama Kang Murad, tingkah Kang Pipit kerap menjadi lembut dan luluh.
Namun saat sedang tidak bersama Kang Murad atau Kang Mus, ia bisa saja berubah menjadi sangar.
Sempat di Penjara
Sosok Ica Naga dikenal penggemar Preman Pensiun juga tak luput karena kisah hidupnya.
Akibat kenakalannya masa lalu, Ica Naga pernah di penjara.
Ia memang tak bicara secara gamblang pernah dipenjara selama berapa tahun.
Namun, dia mengatakan, hidup di dalam sel itu prihatin.
"Tapi sebetulnya hidup dibui (itu adalah) hidup (yang) prihatinnya lebih-lebih (dari di luar)," ujarnya.
Ada pengalaman pahit, ada juga pengalaman berharga yang diperolehnya.
Icaa Naga mengaku, pandangan dan pemikirannya justru menjadi lebih luas saat dia dibui.
"(Saya) keluar masuk. (Tapi) yang fatal (itu) yang akhir. Kang Pipit di LP Kebonwaru. Kalau pengalaman di dalam LP itu (membuat kita menjadi) luas pemikirannya, pemandangannya untuk masa depan. Kalau namanya orang tidak benar, harus masuk dulu LP, mudah-mudahan berubah," ujarnya.
• Adegan Seru Preman Pensiun 5 Dibocorkan, Cecep dan Bubun Berhadapan di Terminal, Ini Fotonya
• Pesan Kang Bahar di Preman Pensiun yang Ikonik untuk Maman Suherman Menginspirasi Posisi Perempuan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/kang-pipit-preman-pensiun.jpg)