Kabar Seleb
Uyaina Arshad, Pembawa Acara asal Malaysia di Indosiar Lama Tak Muncul, Ternyata Begini Kabarnya
Masih ingat dengan pembawa acara di D Academy Asia di Indosiar asal Malaysia akrab disapa Yana? Begini kabarnya sekarang
TRIBUNJABAR.ID - Masih ingat dengan pembawa acara asal Malaysia di D Academy Asia di Indosiar akrab disapa Yana?
Sejak pandemi, kabar artis cantik Uyaina Arshad itu tak lagi muncul di layar kaca Indosiar.
Seperti diketahui pembawa acara asal Malaysia itu kariernya sempat melejit di Indonesia.
Ia dipercaya menjadi host program acara D Academy Asia pada tahun 2018 dan 2019.
Uyaina Arshad atau akrab disapa Yana itu bersanding dengan para host kondang yakni Irfan Hakim, Ramzi dan Gilang Dirga.
• Kumpulan Ucapan Romantis Hari Valentine 14 Februari untuk Perempuan, Kirim via WA atau Telegram
• Ramalan Bintang Jumat 29 Januari 2021 Zodiak Cinta Scorpio Jangan Gegabah, Virgo Mengalah Demi Cinta
Selain itu, Uyaina Arshad juga memantapkan namanya di panggung hiburan Tanah Air dengan menjadi pembawa acara dalam beberapa acara unggulan Indosiar.
Seperti Akademi sahur Asia, Akademi Sahur Indonesia dan Golden Memories di tahun yang sama.
Dari sanalah kariernya dikenal di Indonesia karena kerap menjadi presenter di Indosiar.
Lantas, bagaimana kabar Uyaina Arshad sekarang?
Selama menjadi pembawa acara di Indosiar, sosok Yana kerap dijodoh-jodohkan dengan sejumlah penyanyi.
Satu di antaranya ia pernah diisukan memiliki hubungan dengan Reza Zakarya alias Reza D Academy saat masih di Indonesia.
Kini, fakta mengejutkan Reza D Academy akhirnya melabuhkan pilihannya pada wanita lain yang ternyata bukanlah Uyaina Arshad.
Terlepas dari itu melalui laman Instagram @uyainaarshad, Yana kini tengah disibukkan dengan kegiatan barunya yakni menerima endorsement.
Wanita yang akrab disapa Yana ini juga ternyata melebarkan sayapnya di dunia akting.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/uyaina-arshad-pembawa-acara-asal-malaysia-di-indosiar.jpg)