Rohimah Sebut Kiwil Masih Berharap Meggy Kembali, Lanjut Cerai Bila Suami Tidak Kapok Poligami
Istri pertama Kiwil, Rohimah menyebut suaminya masih ada sedikit rasa kepada Meggy Wulandari untuk kembali ke pelukannya.
Penulis: Fidya Alifa Puspafirdausi | Editor: Fidya Alifa Puspafirdausi
Keduanya telah menikah siri pada 19 September 2020.
Kemudian pernikahan secara hukum dan pesta digelar beberapa waktu lalu.
Meggy membagikan foto ketika ia mengenakan kebaya bersama sang suami di Instagramnya.

Sidang Perdana Cerai
Sidang cerai perdana Kiwil dan Rohimah beragendakan mediasi digelar di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Rabu (20/1/2021).
Usai sidang tersebut, Rohimah pun angkat bicara.
Ia mengaku kesal lantaran dipoligami lagi oleh Kiwil.
"Iya (Kiwil poligami lagi). Tapi intinya saya sudah tak mau dipoligami lagi," ujar Rohimah tegas saat diwawancarai di PA Jakarta Selatan, Rabu (20/1/2021).
Beberapa kali, istri pertama Kiwil ini menekankan ketidakinginannya dipoligami lagi oleh Kiwil.
"Jadi gini, saya kan fokusnya tetap sudah tidak mau dipoligami, tapi karena Bang Kiwil tetep masih mau berpoligami, jadi saya enggak tahu lagi mesti gimana, tetap saya akan menggugat," ucapnya.
Untuk saat ini, Rohimah mengaku ingin menenangkan diri dan membiarkan situasi kembali tenang.
"Untuk saat ini kami cooling down aja untuk semuanya. Baik saya, baik Bang kiwil, anak-anak alhamdulillah masih ada perhatian," kata Rohimah.
Baca juga: Digugat Cerai Rohimah di Hari Kedua Honemoon dengan Istri Muda, Kiwil: Ya Udah Saya Salah
Baca juga: Kiwil Digugat Cerai Rohimah, Meggy Wulandari Kabarkan Akan Diboyong ke Makassar, 3 Anak Kiwil Ikut
Terkait poligami, Kiwil mengaku semua sudah terjadi dan tugasnya hanya menjalaninya.
"Ya saya sudah berpoligami, saya sudah berpelaku poligami. Hakim tadi jelaskan hikmah perkawinan ya kita harus mencari yang baik-baik," ucap Kiwil.
Sebelumnya, Rohimah melayangkan gugatan cerai kepada Kiwil di PA Jakarta Selatan, Selasa (15/12/2020).
Gugatan itu terdaftar dengan nomor perkara 4283/Pdt.G/2020/PA.JS. Gugatan tersebut dilayangkan Rohimah usai Kiwil menikah lagi dengan Eva Belisima pada November 2020.