Critical 11, Kafe Hits di Kota Bandung yang Bisa Mengintip Penerbangan Pesawat
Siapa yang sudah rindu liburan terbang naik pesawat? Eits, harap bersabar ya, di masa pandemi ini jangan pergi
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Siapa yang sudah rindu liburan terbang naik pesawat? Eits, harap bersabar ya, di masa pandemi ini jangan pergi kemana-mana dulu.
Anda bisa melepas kerinduan dengan cara melihat penerbangan pesawat di kafe yang sedang hits saat ini, yaitu Critical 11.
Kafe yang mengusung konsep olahraga dan lifestyle ini berada di Jalan Padjadjaran 148, dekat dengan bandara Husein Sastranegara.
Uniknya adalah kafe ini tidak hanya memiliki spot-spot yang instagramable, tetapi menghadirkan spot terbaik untuk melihat proses penerbangan pesawat.
Baru dibuka pada akhir tahun 2020, Critical 11 sudah mencuri perhatian banyak kalangan karena memberikan pengalaman yang berbeda.
Baca juga: JADWAL Liga Italia AC Milan vs Atalanta, Duet Ibrahimovic-Mandzukic Ibarat Monster!

Dari pintu masuk Critical 11, pengunjung sudah bisa mendengar pesawat yang datang dan pergi.
Sebelum masuk ke area Critical 11, Anda harus membayar tiket masuk Rp 10.000 pada hari biasa dan RP 20.000 saat weekend.
Owner Critical 11, Abed Darmawan mengatakan semenjak menemukan bangunan ini, ia sudah memprediksi spot ini akan ramai.
"Biasanya kan kalau liat pesawat lewat bisa dimana saja, tapi kalau ini kan depan mata banget, jadi memang beda," ujar Abed saat ditemui di Critical 11, Selasa (19/1/2021).
Video Viral Warga Kejar Begal di Cadas Pangeran Sumedang, Ternyata Begini Cerita Sebenarnya |
![]() |
---|
Proses Belajar Tatap Muka di Sekolah Akan Dilakukan Lima Bulan Lagi, Namun Ada Syaratnya |
![]() |
---|
Benda Prasejarah Ditemukan di Garut, Peninggalan Prabu Siliwangi dan Kian Santang? |
![]() |
---|
Mantan Pemain Liverpool Ngaku Mau Gabung Persib Bandung, Bos Persib Sebut Dia Cuma Pansos |
![]() |
---|
2 Tahun Lalu, Nissa Sabyan Ucap 'Aku Padamu' Pada Pria yang Suka Pergoki Tidur di Kelas, Bukan Ayus |
![]() |
---|