Liga Inggris

Arsenal vs Crystal Palace, Liga Inggris, Minim Peluang dan Berakhir Imbang Tanpa Gol

Arsenal vs Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris berakhir imbang 0-0, Jumat (15/1/2021) dini hari.

Editor: Januar Pribadi Hamel
JULIAN FINNEY / POOL / AFP
Hasil Liga Inggris Arsenal vs Crystal Palace, The Gunners gagal menggondol kemenangan dalam laga ini - Gelandang Crystal Palace asal Inggris, Eberechi Eze (kiri) melakukan tendangan bebas ini selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Crystal Palace di Emirates Stadium di London pada 14 Januari 2021. 

Arsenal vs Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris berakhir imbang 0-0, Jumat (15/1/2021) dini hari.

Pertandingan Arsenal vs Crystal Palace Liga Inggris berjalan monoton. Kedua tim tak banyak menciptakan peluang matang untuk memecah kebuntuan.

The Gunners, julukan Arsenal, juga tak mampu membongkar pertahanan berlapis yang diterapkan Crystal Palace pada pertandingan ini.

Dengan hasil ini, Arsenal gagal memperbaiki posisi di papan klasemen sementara Liga Inggris.

Skuat asuhan Mikel Arteta masih terpaku di peringkat ke-11, terpaut delapan angka dari tim penghuni tangga keempat Leicester City.

Kondisi Crystal Palace juga tak banyak mengalami perubahan.

Tim besutan Roy Hodgson masih berkutat di papan tengah dengan menjadi penghuni peringkat ke-13.

Baca juga: AC Milan Dikabarkan Sepakat Pinjam Soualiho Meite dari Torino, Ini Kehebatan Pemain Tersebut

Jalannya Laga Arsenal vs Crystal Palace

Mikel Arteta menginstruksikan anak asuhnya untuk langsung tancap gas kala peluit babak pertama ditiup.

Bukayo Saka dan Emile Smith Rowe ditugasi menjadi motor serangan Arsenal pada laga babak pertama ini.

Namun, hingga menit ke-15, The Gunners masih gagal membuat peluang berbahaya.

Memasuki menit ke-20, Granit Xhaka dkk masih berusaha membongkar pertahanan Crystal Palace yang tampil cukup rapih.

Baca juga: Kisah Pedagang Sayur yang Dipilih Jokowi Terima Vaksin Covid-19 di Istana, Terharu Merasa Dihargai

The Gunners mengandalkan pola operan cepat dari kaki ke kaki untuk membangun serangan mereka.

Mike Arteta pun nampaknya memberikan instruksi kepada anak asuhnya untuk menerapkan tempo cepat selama babak pertama ini.

Hingga setengah jam laga berjalan, Arsenal masih mengalami kebuntuan.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved