Superball
Berita Persib Bandung - Lanjutan Liga 1 2020 Belum Jelas, Ardi Idrus Iri dengan Negara Lain
Bek Persib Bandung, Ardi Idrus, berharap segera ada kepastian soal kelanjutan Liga 1 2020.
TRIBUNJABAR.ID - Bek Persib Bandung, Ardi Idrus, berharap segera ada kepastian soal kelanjutan Liga 1 2020.
Lanjutan kompetisi sepak bola profesional di Indonesia sampai dengan saat ini belum jelas nasibnya.
Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020 awalnya sempat akan dilanjutkan pada 1 Oktober.
Baca juga: Liga 1 Tak Jelas, Persib Bandung Libur 4 Hari Sepekan, Febri Hariyadi Cs Berlatih Mandiri Lagi
Akan tetapi, beberapa hari sebelum penyelenggaraan, izin tidak diberikan pihak kepolisian.
Alasannya, grafik penyebaran virus corona di Indonesia terus meningkat.
Melalui keputusan tersebut, PSSI kemudian membuat tiga opsi terkait kelanjutan kompetisi.
Baca juga: Berita Persib Bandung - Robert Alberts Adakan Pertemuan dengan Marc Klok dan Wiljan Pluim, Ada Apa?
Opsi pertama, kompetisi akan digelar kembali pada 1 November 2020.
Opsi kedua, kompetisi dilanjutkan pada 1 Desember 2020.
Opsi ketiga, kompetisi akan digulirkan lagi pada 1 Januari 2021 dengan format dua wilayah.
Baca juga: Sembuh Total dari Sakit Hernia, Luizinho Passos Siap Kembali Melatih Kiper Persib Bandung
Dari ketiga rencana tersebut, opsi ketiga tampaknya menjadi yang paling realistis untuk direalisasikan.
Pasalnya, pihak kepolisian sudah menegaskan bahwa mereka tidak akan mengeluarkan izin keramaian selama masa pandemi.
Selain itu, pada akhir tahun ini pun akan diadakan pilkada serentak di sejumlah daerah di Indonesia.
Meski belum ada kejelasan soal kapan kompetisi akan dilanjutkan, Persib Bandung tetap menggelar persiapan.
Supardi Nasir dkk tetap berlatih tiga kali dalam sepekan.
Meski intensitas dan porsi latihan yang dijalani menurun dari sebelumnya, hal tersebut menunjukkan antusiasme Persib dalam menghadapi lanjutan kompetisi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/pemain-persib-bandung-ardi-idrus-ingin-berkurban-di-kota-bandung-tahun-depan.jpg)