Ade Londok Sedang di Atas Angin, tapi Kali Ini Kontroversi, Katai Pengendara Motor, Videonya Viral
Masih ingat Ade Londok yang viralkan Odading Mang Oleh di Bangdung? Ya, sejak video viralnya, Ade Londok menjadi orang terkenal
Penulis: Widia Lestari | Editor: taufik ismail
TRIBUNJABAR.ID - Masih ingat Ade Londok yang viralkan Odading Mang Oleh di Bangdung?
Ya, sejak video viralnya, Ade Londok menjadi orang terkenal dan kerap mencuri perhatian orang-orang.
Ade Londok mendapatkan kepecayaan dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk mempromosikan UMKM kuliner Jawa Barat.
Selain itu, Ade Londok juga sering muncul di vlog para artis top tanah air, seperti Sule, Nikita Mirzani, hingga Youtuber Atta Halilintar.
Kemudian, ia juga muncul menjadi bintang tamu sejumlah program acara televisi.
Nama Ade Londok pun semakin tenar, sosoknya juga digemari netizen.
Namun, saat dirinya kini sedang di atas angin berkat video viralnya, Ade justru menuai kontroversi.
Baru-baru ini, ia mengunggah sebuah video yang mengomentari pengendara bermotor.
Pada video tersebut, Ade Londok sedang dalam perjalanan di dalam mobil.
Baca juga: Keseruan Ade Londok Diajak Sule Makan Steak, dari Makan Pakai Tangan Sampai Pujian Sule
Baca juga: Ade Londok Kembali Beraksi, Kini Promosikan Tempat Mandi Iron Man, Katanya di Purwakarta
Kemudian, ia menunjukkan pengendara motor yang membonceng anak. Anak tersebut duduk mepet di belakang jok motor karena sambil memegang kardus.
Sementara itu di bagian depan pengendar juga dipenuhi tumpukan kardus.
Melihat hal itu, Ade Londok berkomentar pedas terhadap pengendara.
Ia menyatakan kekhawatiran karena anak yang dibonceng pengendara tersebut takut jatuh.
Ia pun mengatai pengendara itu menggunakan kata kasar. Sebenarnya, Ade Londok sudah terbiasa berkata kasar.
Kata-kata kasar disertai ucapan menggunakan bahasa Sunda merupakan ciri khas dia saat berbicara.
Namun, kata-katanya dalam video ini dinilai tidak tepat oleh netizen. Ia pun mendapatkan hujatan karena berkata kasar terhadap seorang bapak yang membonceng anaknya.
Hujatan ini terus membanjir setelah ada sebuah akun Facebook yang membeberkan identitas pengendara motor tersebut.
Dari info yang viral di media sosial, pengendara tersebut memang seorang bapak yang membonceng anaknya.
Baca juga: Viralkan Odading Mang Oleh, Ade Londok Kecipratan Berkahnya, Makin Tenar dan Dipercaya Ridwan Kamil
Bapak tersebut dikabarkan orangtua tunggal yang banting tulang untuk menghidupi anaknya.
Foto-foto bapak dan anaknya ini bahkan tersebar luas di media sosial.
Kini, tindakan Ade Londok yang mengatai pengendara motor pun semakin viral karena tersebar di akun-akun info sehingga sosoknya menjadi kontroversi.
Sebelumnya Dapat Hadiah dari Ridwan Kamil
Gara-gara viralkan kuliner Bandung, Odading Mang Oleh, Ade Londok kini kecipratan berkahnya.
Sosok Ade Londok viral sehingga namanya makin tenar. Selain semakin dikenal warganet di dunia maya, ia juga masuk dalam pemberitaan media massa.
Tak hanya itu, kini Ade Londok juga kini dipercaya orang nomor satu Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Ia diberikan tugas untuk mempromosikan UMKM kuliner Jawa Barat. Momen itu terjadi saat gubernur Jawa Barat berkunjung ke lokasi penjualan Odading Mang Oleh.
Videonya saat bersama gubernur Jabar pun dibagikan Ade Londok melalui akun Instagram.
"Akang Ade ini sekarang sedang akan saya tugaskan untuk mempromosikan UKM-UKM kuliner Jawa Barat, setuju," kata Ridwan Kamil pada video itu.
Kemudian, terdengar suara orang-orang yang merespons Ridwan Kamil menyatakan setuju.

Kepada Ade Londok, gubernur Jabar pun memberikan hadiah berupa ponsel.
Hadiah itu dibungkus seperti kado dan diserahkan langsung kepada Ade.
"Sekarang saya kasih hadiah hp baru," katanya.
Ade pun terlihat senang. Ia langsung membuka kotak hadiah itu dan mengambil ponsel barunya.
Sambil berteriak, Ade Londok tak bisa menyembunyikan perasaan girangnya. Ia bersyukur dan mengucapkan terima kasih.
"Ya Allah hatur nuhun Pak Ridwan Kamil," katanya sambil berteriak mengacungkan kedua tangan ke atas.
Pada keterangan postingan videonya, Ade Londok pun menunjukkan rasa bangganya.
Ia juga berterima kasih kepada Ridwan Kamil karena telah diberi ponsel.
Gayanya Khas dan Lucu
Jajanan dari Kota Bandung, Odading Mang Oleh sedang viral di media sosial. Ternyata orang yang memviralkannya seorang pria bernama Ade Londok.
Hal ini diakui Soleh, pemilik Odading Mang Oleh dalam video wawancaranya dengan wartawan Tribunjabar.id.
Dalam video tersebut, Soleh berkomentar soal jajanan yang dijualnya sejak 1987 itu.
Ia mengaku, bisnis kulinernya viral berawal dari video yang dibuat Ade Londok di media sosial Instagram
Ternyata Ade Londok itu adalah teman dari anaknya Soleh.
"Di Instagram, gara-gara Ade. Ade Londok namanya, temen anak," katanya.
Video tersebut memang viral di media sosial. Ade Londok mempromosikan Odading Mang Oleh sesuai ciri khasnya.
Ia berbicara menggunakan bahasa Sunda yang kasar. Nada bicaranya tegas dan lantang.

Namun, gaya bicaranya itu justru lucu dan bikin ngakak warganet di media sosial.
Ia menyebut menyantap Odading Mang Oleh rasanya seperti menjadi Iron Man.
Kata-kata lucunya inilah yang menarik perhatian dan menghibur warganet.
Dilihat dari akunnya @m.adelondok, ia memiliki pengikut yang banyak. Hingga artikel ini ditulis, Rabu (16/9/2020), akunnya memiliki 47 ribu followers.
Melalui Instagram, ia kerap me-review dan mempromosikan makanan.
Sama seperti video Odading Mang Oleh, ia menyampaikannya menggunakan gayanya yang khas dan lucu.
Selain aktif di Instagram, ia ternyata Youtuber juga. Pria itu memiliki channel Youtube yaitu Ade Londok Asli.
Channel Youtube-nya sudah aktif sejak 2011. Pada 2020 ini, ia konsisten mengunggah video-video singkatnya.