Superball
Angin Segar Jelang Derby Merseyside, 3 Pemain Liverpool Mulai Gabung Latihan, Termasuk Mane & Thiago
Angin segar berembus untuk tim tamu Liverpool menjelang derby Merseyside di pekan kelima Liga Inggris.
Meskipun demikian, tim yang berstatus sebagai jawara Liga Inggis musim lalu tersebut harus hati-hai dengan peforma tuan rumah Everton.
Bagaimana tidak, Everton mampu tampil gemilang dengan menyapu bersih empat laga pembuka dengan raihan kemenangan,
Empat kemenangan yang diraih Everton didapatkan ketika melawan Tottenham Hotspur, West Brom, Crystal Palace, dan Brighton & Hove Albion.
Rentetan hasil gemilang itu membuat Everton berhak menduduki posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris musim 2020/2021.
Tim besutan Carlo Ancelotti itu sejauh ini telah memperoleh poin sempurna dengan 12 poin dari empat laga yang telah dilakoni.
Usaha Everton untuk bisa melanjutkan kegemilangannya tersebut akan coba dihadang oleh tetangga berisiknya, Liverpool. (tribunnews)
Jadwal Liga Inggris pekan ke-5:
Sabtu, 17 Oktober 2020
Pukul 18.30 WIB
Everton vs Liverpool
Pukul 21.00 WIB
West Brom vs Burnley
Chelsea vs Southampton
Newcastle vs Manchester United
Leicester vs Aston Villa
Sheffield United vs Fulham
Pukul 23.00 WIB
Manchester City vs Arsenal
Minggu, 18 Oktober 2020
Pukul 20.00 WIB
Crystal Palace vs Brighton
Pukul 22.30 WIB
Tottenham vs West Ham
Selasa, 20 Oktober 2020
Pukul 02.00 WIB
Leeds United vs Wolves
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/thiago-alcantara.jpg)