Demo Tolak UU Cipta Kerja

Demo Tolak UU Cipta Kerja di DPRD Kabupaten Sukabumi Memanas, Mahasiswa dan Polisi Saling Dorong

Sempat terjadi pelemparan botol bekas air mineral, bahkan kardus ke arah polisi yang dilakukan mahasiswa.

Tribun Jabar/ M Rizal Jalaludin
Demo menolak Undang-undang (UU) Cipta Kerja di depan gerbang DPRD Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat memanas, Rabu (7/10/2020). 

Laporan Kontributor Kabupaten Sukabumi M Rizal Jalaludin

TRIBUNJABAR.ID, SUKABUMI - Demo menolak Undang-undang (UU) Cipta Kerja di depan gerbang DPRD Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat memanas, Rabu (7/10/2020).

Mahasiswa bersikukuh ingin masuk ke dalam gedung DPRD untuk menyampaikan aspirasinya.

Mereka mendapat hadangan dari aparat kepolisian, karena di situasi Covid-19 ini hanya ada perwakilan yang dipersilahkan masuk untuk beraudensi dengan Ketua dan anggota DPRD Kabupaten Sukabumi.

Ucapan Terakhir Lina Sebelum Tiada Diungkap Rizky Febian, Firasat Ketika Pakaikan Kalung Gemeteran

Aksi saling dorong pun tak terhindarkan, mahasiswa terus memaksa masuk, aparat kepolisian dan TNI yang melakukan penjagaan berusaha menahan mahasiswa supaya tidak masuk.

Pantauan Tribunjabar.id, sempat terjadi pelemparan botol bekas air mineral, bahkan kardus ke arah polisi yang dilakukan mahasiswa.

Beruntung, Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif berhasil meredakan situasi yang sempat mencekam.

Sehingga situasi mencekam pun dapat kembali kondusif. Saat ini, Tribunjabar.id belum mendapatkan keterangan dari DPRD, Buruh ataupun mahasiswa mengenai hasil aksi unjuk rasa penolakan UU Cipta Kerja tersebut.

Menpora Ungkap Pernah Tolak Permohonan Naturalisasi dari Pemain Korea Selatan, Siapa Dia?

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved