Cerita Bambang Ajudan Sukarno Kena Iseng, Jauh-jauh ke Austria dapat Kencan dengan Gadis Tak Terduga

Cerita ajudan Sukarno, Bambang Widjanarko dalam otobiografinya, berjudul Sewindu Dekat Bung Karno, menceritakan pengalaman kencan yang tak terduga

Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Ravianto
Kolase Tribun Jabar
Bung Karno 

Lanjut Sukarno menjelaskan kepada Bambang syarat ia mencari teman kencan tersebut.

Sukarno meminta agar Bambang mencari teman kencan seorang gadis lokal Austria.

Kemudian, syarat kedua besok paginya Bambang harus menceritakan pengalamannya.

Mendengar perintah sang presiden tersebut sontak saja rombongan lainnya tertawa terbahak.

Rupanya rombongan mengetahui maksud sang presiden yang kerap kali menunjukkan kebiasaan isengnya.

Meski begitu, Bambang tak merasa terganggu dan mengiyakan perintah tuannya itu.

Seketika Sukarno pun berdiri dan masuk ke kamar tidur.

Sukarno memanggil Bambang dan memberinya uang untuk pergi ke klub malam tersebut.

“Sini Mbang, ini untukmu guna ke nightclub nanti malam,” kata Bung Karno.

Setelah menerima pemberian itu, Bambang pun mengucapkan terimakasih.

Bambang menerima uang 50 dolar untuk pergi ke klub malam.

Salah satu teman dari rombongannya pun menanyakan berapa Sukarno memberinya uang.

Dengan polosnya Bambang menjawab dan sekali lagi membuat rombongan lain tertawa.

Singkat cerita, malam itu ajudan Sukarno itu pergi dan berhasil bertemu teman kencan Austria.

Sesuai titah, Bambang mendapatkan bule cantik warga negara Austria bernama Renata.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved