Pilkada Karawang
KPU Tetapkan Tiga Pasangan Calon Akan Ikuti Pilkada Karawang, Ketiganya Hadir Secara Virtual
Tiga pasangan calon yang akan mengikuti Pilkada Karawang hadir secara virtual.
Penulis: Muhamad Nandri Prilatama | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Muhamad Nandri Prilatama
TRIBUNJABAR.ID, KARAWANG - Komisi Pemilihan Umum Karawang pada Rabu (23/9/2020) menetapkan tiga bakal pasangan calon menjadi pasangan calon untuk mengikuti Pilkada Karawang 2020.
Namun, ketiga paslon ini hadir secara virtual dalam tahapan penetapan dan hanya diwakili oleh LO masing-masing paslon di Kantor KPU Karawang.
Tiga paslon yang mengikuti penetapan secara virtual ini, yakni Cellica Nurrachadiana - Aep Saepuloh, Yesi Karya Lianti - Adly Fairuz, dan Ahmad Zamakhsyari - Yusni Rinzani.
Ketua KPU Karawang Miftah Farid mengatakan pihaknya menghormati para paslon hadir hanya secara virtual dan diwakili oleh LO-nya masing-masing.
Ia mendoakan para paslon untuk senantiasa kondisi sehat.
"Alhamdulillah semua bapaslon memenuhi syarat dan ditetapkan sebagai paslon. Sebenarnya penetapan ini dilakukan secara internal. Tapi, demi keterbukaan KPU mengundang narahubung paslon untuk hadir," ujarnya.
• SAH, Ini 3 Pasangan Calon yang Akan Bersaing di Pilkada Kabupaten Bandung, Ada Artis & Mantan Persib
• Resmi, Empat Pasangan Ini Calon Peserta Pilkada Cianjur 2020, Berikut Nama dan Partai Pengusung