Liga Dangdut Indonesia 2020
LINK Live Streaming LIDA 2020 Malam Ini Babak Baru Top 6 Besar Grup 1 Show, Kompetisi Makin Ketat
Anda bisa menyaksikan LIDA 2020 babak 6 besar lewat link live streaming Indosiar berikut ini. Babak penyisihan Top 9 besar telah usai menyisakan 6 pes
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Anda bisa menyaksikan LIDA 2020 babak 6 besar malam ini pukul 20.00 WIB, lewat link live streaming Indosiar.
Babak penyisihan Top 9 besar telah usai.
Dari kompetisi tersebut tiga peserta harus tersenggol dari masing-masing grup.
Di antaranya, Aco dari grup 1, Janna dari grup 2 dan Diyah dari grup 3.
• Sinopsis Film The Last Airbender, Perjuangan Aang Menyelamatkan Bumi, Tayang Malam ini di Trans TV
Artinya dari babak tersebut memenyisakan 6 peserta yang berhasil melaju ke babak selanjutnya.
Mereka adalah Wulan, Dini, Gunawan, Meli, Hari dan Nia.
Adapun pada babak 6 besar ini kompetisi dilakukan dibagi menjadi dua grup.
Masing-masing grup diisi tiga orang peserta.
Di grup 1 terdiri dari Gunawan, Nia dan Wulan.
Sementara grup 2 diisi oleh Dini Hari dan Meli.
Malam ini, untuk mengawali kompetisi dimulai penampilan dari grup 1.
Penampilan grup 1 di babak 6 besar akan digelar malam ini Minggu (13/9/2020) pukul 20.00 WIB di Indosiar.
Anda bisa menyaksikan penampilan mereka lewat link live streaming Indosiar.
Berikut link live streaming Indosiar.
• Jakarta Terapkan PSBB, Hotman Paris Langsung WA Anis Minta Lokasi Ini Tetap Dibuka. Ini Jawaban Anis
• DIBUKA LOWONGAN KERJA Terbaru BUMN di Anak Perusahaan PT Pertamina, Cek Posisi dan Daftar di Sini
Review Penampilan Peserta di Grup 1 Sebelumnya
Pada babak 9 besar ketiga peserta grup 1 ini telah berhasil melaju ke babak baru.
Mereka adalah Gunawan, Nia dan Wulan.
Gunawan adalah peserta atau duta dangdut asal Maluku Utara.
Gunawan menjadi peserta pria yang berhasil bertahan.
Pada babak 9 besar, Gunawan berada di grup 2 bersaing dengan Janna dan Meli.
Ia berhasil menjaring poling di urutan pertama sebesar 36.73 persen.
Saat konser result, Gunawan berhasil memukau para juri dan mendapatkan 6 standing ovation.
Ia sukses dengan membawakan lagu berjudul Miliku.
Berikutnya, peserta di grup 1 babak 6 besar yang berhasil adalah Wulan.
Wulan merupakan duta dangdut asal Banten.
Di babak sebelumnya 9 besar, Wulan berhasil meraih poling tertinggi sebanyak 35,68 persen.
Dengan perolehan itu, Wulan mengalahkan Aco yang harus tersenggol.
Di konser result Wulan membawakan lagu berjudul Loh Kok Marah.
Dari penampilannya itu, Wulan mendapatkan standing ovation dari Inul Daratista.
• Kelebihan Via Vallen Dibandingkan Artis Lain Menurut Rhoma Irama, Namanya Dikenal tapi Masih Begini
Ketiga, peserta grup 1 babak 6 besar yang juga berhasil melaju adalah Nia.
Nia adalah duta dangdut atau peserta daru Sulawesi Selatan.
Pada konser result Nia membawakan lagu berjudul perih.
Meski tak memuaskan juri tapi berdasarkan poling Nia dapat bertahan bersama Hari.
Sementara itu rekannya Diyah harus tersenggol tereleminasi.
Daftar peserta di babak 6 besar:
Grup 1:
- Gunawan (Maluku Utara
- Wulan (Banten)
- Nia (Sulawesi Selatan)
Grup 2:
- Hari (Jambi)
- Meli (Jawa Barat)
- Dini (Sumatera Utara)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/lida-2020-grup-1-babak-6-besar.jpg)