Siapa Ronald Koeman, Calon Pelatih Anyar Barcelona

Namun, petinggi Barcelona dilaporkan memilih Ronald Koeman sebagai nakhoda baru klub berjulukan Blaugrana tersebut.

Editor: Ravianto
OLI SCARFF/AFP
Ekspresi manajer Everton, Ronald Koeman, dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Manchester United di Stadion Old Trafford, Minggu (17/9/2017). 

TRIBUNJABAR.ID, BARCELONA - Kekalahan memalukan 2-8 dari Bayern Muenchen pada perempat final Liga Champions menjadi penanda akhir karier Quique Setien di Barcelona. Sebagai pengganti Setien, Ronald Koeman disebut bakal merapat ke Camp Nou.

Senin (17/8/2020) malam waktu setempat atau Selasa dini hari WIB, Barcelona resmi memecat Quique Setien. Eks pelatih Real Betis itu hanya diberi waktu delapan bulan untuk melatih Lionel Messi dkk.

Kalah dari Real Madrid dalam perburuan gelar La Liga 2019-2020 lalu dihancurkan Bayern Muenchen di Liga Champions membuat petinggi Barcelona tak memberi ampun kepada Setien.

Sejumlah nama dikabarkan sedang diincar Barcelona untuk menjadi pelatih anyar, mulai dari Mauricio Pochettino, Ronald Koeman, hingga legenda klub, Xavi Hernandez.

Namun, petinggi Barcelona dilaporkan memilih Ronald Koeman sebagai nakhoda baru klub berjulukan Blaugrana tersebut.

"Ronald Koeman telah dipilih sebagai manajer baru Barcelona. Dia akan meninggalkan timnas Belanda untuk bergabung dengan Barca," tulis pakar transfer Fabrizio Romano di Twitter, beberapa jam sebelum Barcelona mengumumkan pemecatan Setien.

Hingga saat ini, Koeman memang masih tercatat sebagai pelatih timnas Belanda, pekerjaan yang sudah ia jalani sejak Februari 2018.

Sebelum melatih timnas Belanda, pria kelahiran Zaandam itu pernah menukangi Ajax Amsterdam, Benfica, PSV Eindhoven, Feyenoord, serta Valencia.

Ronald Koeman
Ronald Koeman (zimbio.com)

Selain itu, Koeman juga pernah mencoba peruntungan di Liga Inggris dengan melatih Southampton (2014-2016) dan Everton (2016-2017).

Bagi Barcelona, Koeman bukanlah orang asing. Sebab, mantan bek tangguh itu pernah berseragam Blaugrana pada periode 1989–1995.

Koeman merupakan pahlawan Barcelona saat menjuarai Kejuaraan Eropa (sekarang Liga Champions) musim 1991-1992.

Pada laga final menghadapi Sampdoria yang digelar di Stadion Wembley, Inggris, Koeman mencetak gol tunggal kemenangan Barcelona melalui tendangan bebas di menit ke-112 masa extra time.

Trofi Kejuaraan Eropa 1992 menjadi salah satu gelar bergengsi yang diraih Koeman selama enam musim membela Barcelona.

Gelar lainnya yang diraih Koeman di antaranya adalah empat titel La Liga, satu Copa del Rey, dan tiga Supercopa de Espana.

Selain pernah bermain untuk Barcelona, Koeman juga sempat menjadi asisten pelatih Blaugrana pada 1998-2000. Saat itu, ia menjadi tangan kanan pelatih kepala, Louis van Gaal.

Ronald Koeman
Ronald Koeman (uefa.com)

Apabila melihat rekam jejak Ronald Koeman, wajar jika Barcelona memilihnya sebagai kandidat pengganti Quique Setien.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved