Balon Bupati Tasikmalaya, Ahmad Tazakka Bonanza (AKA), Dapat Surat Tugas dari PAN dan KTA Demokrat

Bakal calon (balon) Bupati Tasikmalaya, Ahmad Tazakka Bonanza (AKA) dari Pondok Pesantren (Pontren) Al Idrisiyah, Tasikmalaya

Penulis: Firman Suryaman | Editor: Ichsan
tribunjabar/firman suryaman
Pengurus DPD PAN Kabupaten Tasikmalaya menyerahkan surat tugas DPP PAN kepada balon Bupati, Ahmad Tazakka Bonanza, Selasa (28/7) 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Firman Suryaman

TRIBUNJABAR. ID, TASIKMALAYA - Bakal calon (balon) Bupati Tasikmalaya, Ahmad Tazakka Bonanza (AKA) dari Pondok Pesantren (Pontren) Al Idrisiyah, Tasikmalaya, mendapat surat tugas dari DPP PAN.

Penyerahan surat tugas dilakukan di sebuah rumah makan milik Pontren Al Idrisiyah di Cidahu, Kecamatan Cisayong, Selasa (28/7/2020) siang.

AKA mengatakan penyerahan surat tugas dari DPP PAN hasil dari pihaknya melakukan lobi-lobi politik dengan sejumlah partai. Diantarnya PAN, PKS, Partai Demokrat, PKB dan Partai Gerindra.

"Sebelum diberi surat tugas ini, saya pun diberi KTA. Tidak hanya dari DPP PAN, saya juga sudah mendapat KTA dari Partai Demokrat," kata AKA seusai menerima surat tugas DPP PAN.

Ini Daftar 27 Kecamatan di Garut yang Bisa Menggelar Kegiatan Belajar Mengajar Secara Tatap Muka

Jadi, lanjut AKA, sampai saat ini baru ada dua partai yang mengerucut dan telah memberikan kepercayaan kepadanya. Yakni PAN dan Demokrat. Selain itu, AKA juga mengaku sudah menjalani fit and proper test di Partai Gerindra.

AKA pun mengungkapkan dirinya sudah melirik tiga figur yang akan mendampingi dirinya. Ketiganya nanti akan disodorkan ke partai untuk dinilai.

"Khusus pasangan saya nanti dalam dua atau tiga hari ke depan akan diumumkan. Kalau diumumkan sekarang tidak akan menjadi kejutan," ujar AKA.

Kasus Positif Covid-19 di Secapa AD Berkurang tapi Warga Cidadap Tetap Diminta Waspada, Belum Aman

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved