Persib Bandung
Soal Persib Latihan Bersama Lagi? Ini Jawaban Direktur PT PBB Lewat Aplikasi Zoom
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono belum bisa memastikan kapan timnya akan mulai berlatih bersama.
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Dedy Herdiana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono belum bisa memastikan kapan timnya akan mulai berlatih bersama.
Teddy mengungkapkan bahwa Persib masih menunggu keputusan PSSI soal waktu kick off sebelum memutuskan kembali berlatih.
"Kalau mulai latihan tergantung pada keputusan PSSI jadwal kick off. Karena jadwal kick off menentukan kapan latihan dimulai. idealnya dua bulan sebelum kick off sudah mulai latihan," ujar Teddy melalui aplikasi Zoom, Selasa (9/6/2020).
• Tak Adil Jika Liga 1 2020 Dilanjutkan Hanya di Pulau Jawa dan Bali kata Pelatih Persib Bandung
PSSI dan PT LIB (Liga Indonesia Baru) sendiri mewacanakan untuk memulai kembali Liga 1 pada September.
Namun hingga saat ini, klub maupun PSSI dan PT LIB belum bersepakat soal waktu kick off.
Selain itu, masih ada beberapa klub yang belum setuju apabila kompetisi Liga 1 dijalankan kembali.
Teddy menuturkan bahwa Persib akan bergerak apabila PSSI, PT LIB, dan klub sudah sepakat Liga 1 dilanjutkan.
"Kalau kick off ketauan, itu 7-8 minggu sebelum kick off tim sudah harus berkumpul untuk latihan. kick off saja belum tahu sehingga kita sulit untuk kita mengumpulkan pemain. apalagi di bandung masih PSBB sampai 12 juni. kita tidak bisa melakukan aktivitas sampai 12 juni nanti," katanya