Terpopuler
Bikin Prank Jual Rumah Olga Syahputra, Fans Bereaksi Billy Minta Pengertian, Ceritakan Almarhum
Berawal dari prank jual rumah Olga Syahputra, Billy Syahputra mendapat beragam respons dari masyarakat.
TRIBUNJABAR.ID - Berawal dari prank jual rumah Olga Syahputra, Billy Syahputra mendapat beragam respons dari masyarakat.
Ia mengerti mengapa masyarakat khususnya penggemar Olga Syahputra bereaksi seperti itu.
Menurutnya, almarhum sang kakak masih dicintai dan dikenang oleh masyarakat.
Dalam video yang diunggah Beepdo, Billy Syahputra menjelaskan rencana menjual rumah Olga Syahputra adalah prank atau bercanda.
Namun, ada saatnya ia harus menjual aset almarhum.
Hal tersebut bukan berarti tidak menghargai kenangan almarhum.
Billy Syahputra tidak menampik mendapat komentar pedas karena sempat menjual aset Olga Syahputra.
Aset yang jual adalah mobil lama almarhum.
Menurutnya, mobil Olga Syahputra banyak yang tidak terpakai dan lebih baik mobil tersebut dijual.
Oleh sebab itu, Billy Syahputra meminta pengertian masyarakat.
"Waktu itu kan mobil (Olga) bang Billy jual. Istilahnya mobil itu kan udah lama juga, emang harus dijual, mau sampai kapan (disimpan)," ujarnya.
Bila lama tak dijual, kata Billy Syahputra, harga mobil akan turun.
"Mobil 6 tahun Billy jual 500 juta kan lama-lama (harganya) turun, sangat disayangkan. Mobil almarhum banyak yang enggak dimanfaatkan dengan baik," katanya.
Tujuan Billy membuat prank jual rumah Olga semata-mata hanya ingin mengisengi ayahnya.
Terlebih sang ayah memang sering bercanda dengannya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/billy-syahputra-satu_20150416_111244.jpg)