Kabar Seleb
Masih Ingat Grup Band Goliath? Dulu Lagu Cinta Monyet Hits, Vakum 3 Tahun Begini Kabarnya Sekarang
Sudah jarang tampil di layar televisi hingga vakum 3 tahun, ternyata grup band Goliath masih berkarya, begini kabarnya sekarang
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Ravianto
Sudah jarang tampil di layar televisi hingga vakum 3 tahun, ternyata grup band Goliath masih berkarya, ini kabarnya sekarang
TRIBUNJABAR.ID - Anda pecinta musik tanah air masih ingat grup band bernama Goliath ini?
Dulu grup band Goliath ini hits di era tahun 2000 an.
Lagu Cinta Monyet dan Masih di Sini Masih Denganmu laris didengar di Industri musik.
Lama tak terdengar kabar membuat keberadaan grup band ini dipertanyakan.
• Masih Ingat Intan Ayu, Pemain Di Sini Ada Setan, Sepupu BCL Penyanyi Diam-diam Go Internasional?
Hampir satu dekade Goliath jarang tampil di televisi, bagaimana kabar mereka, apakah masih ada ataukah sudah bubar?
Ternyata Goliath masih ada dan masih meraimaikan industri musik tanah air, lho.
Bahkan 2019 lalu Goliath menampilkan wajahnya kembali ke layar televisi.
Artinya Goliath belum bubar dan masih berkarya seperti sedia kala.
Namun kini personilnya tidak selengkap dulu, dan hanya tersisa tiga orang.
Mereka adalah Ari Irawan (vokalis), Gie (drummer) dan Ardy (keyboardis).
Seperti diketahui dulu Goliath memiliki 6 personel, artinya tiga di antara mereka keluar.
Mereka adalah Dara (gitaris), Rizal (lead gitaris) dan Izwa (bass).
Band asal Sukabumi Jawa Barat ini kembali di dunia hiburan dengan merilis single lagu baru.
Goliath baru saja merilis single lagu barunya berjudul Memilih Dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/kabar-grup-band-goliath.jpg)