Dylan Carr Update Foto Baru, Aktor Anak Langit Makin Bugar Setelah Lolos dari Maut Akibat Kecelakaan
Aktor yang merupakan pemain sinetron Anak Langit, Dylan Carr tampil berbeda setelah lolos dari maut akibat kecelakaan tragis yang dialaminya
Penulis: Widia Lestari | Editor: Yongky Yulius
TRIBUNJABAR.ID - Aktor yang merupakan pemain sinetron Anak Langit, Dylan Carr tampil berbeda setelah lolos dari maut akibat kecelakaan tragis yang dialaminya beberapa waktu lalu.
Seperti yang diketahui, Dylan Carr mengalami luka parah karena mobilnya tersangkut di belakang truk.
Bagian depan mobil yang dikemudikannya hancur. Foto-foto mobil milik aktor yang satu ini bahkan viral di media sosial.
Namun, nyawa pemain sinetron Anak Langit ini bisa selemat setelah mendapatkan penanganan serius dari dokter.
Walaupun kondisinya sempat kritis bahkan sempat tak bisa melihat. Namun, setelah dioperasi hingga dua kali, Dylan Carr pun kondisinya kembali membaik.
• Dylan Carr Berewokan, Pemain Anak Langit Berubah Drastis Akibat Kecelakaan, Perban di Kepala Dilepas
Setelah pulang dari rumah sakit, ia pun melakukan rawat jalan ke rumah sakit.
Seiring berjalannya waktu, aktor tampan ini pun berangsur pulih secara cepat.
Kini, Dylan Carr pun membagikan foto barunya melalui Instagram. Penampilannya kini memang berbeda.
Sejak dioperasi, rambut gondrongnya hilang. Ia juga terlihat berewokan.
Namun, setelah perban di kepalanya dilepas, kini penampilan Dylan Carr pun terlihat lebih kece.
Ia kini tampil menggunakan topi kupluk atau beanie hat untuk menutupi kepalanya.
Pada foto itu, ia juga mengenakan kaus tanpa lengan sehingga otot lengannya terlihat.
Dylan Carr pun tersenyum lebar berpose duduk di kursi. Kini, ia pun tampak lebih bugar.
Di depannya, ada nasi tumpeng yang ada di atas meja.
Ada dua foto baru yang dibagikan pemain sinetron Anak Langit itu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/dylan-carr-update-foto-baru-aktor-anak-langit.jpg)