Marvel Konfirmasi Valkyrie Akan Muncul di Avengers: Endgame

Loki dan Heimdall merupakan karakter yang sama-sama menjadi korban Thanos di adegan pembuka Avengers: Infinity War

Editor: Ravianto
screenrant
poster film Avengers: Endgame 

TRIBUNJABAR.ID - Sudah banyak yang menduga jika Valkyrie (Tessa Thompson) akan hadir dalam film terbaru Marvel, Avengers: Endgame.

Benar saja, Marvel baru-baru ini telah mengkonfirmasi jika Valkyrie akan muncul di film Avengers: Endgame.

Valkyrie merupakan orang yang menangkap Thor dan menyerahkannya kepada Grandmaster di film Thor: Ragnarok.

Setelah hal tersebut, Valkyrie beralih sisi dan menjadi sekutu utama bagi Thor dalam pertempuran melawan Hela.

Bersama-sama, Thor, Hulk, Valkyire, Loki, Heimdall, dan gladiator dari Sakaar menyelamatkan orang-orang Asgard.

Loki dan Heimdall merupakan karakter yang sama-sama menjadi korban Thanos di adegan pembuka Avengers: Infinity War ketika Thanos menyerang.

Saat itu, Thor dan Hulk yang berada di pesawat saat Thanos menyerang, selamat.

Namun, ada beberapa karakter di film Thor: Ragnarok yang nasibnya dibiarkan menjadi sebuah misteri.

Di antaranya yaitu Valkyrie dan Korg.

Nah, beberapa waktu yang lalu, Marvel merilis poster karakter-karakter di Marvel Cinematic Universe dengan judul Avenge The Fallen.

Dikutip dari Screenrant.com, dalam poster yang berjudul Avenge The Fallen ini, ada poster yang berwarna dan ada juga poster dalam bentuk hitam putih.

Jika dilihat, poster yang dalam bentuk hitam putih tersebut merupakan karakter-karakter yang telah menjadi korban 'Snap' Thanos di film Avengers: Infinity War.

Sedangkan dalam poster yang berwarna merupakan karakter-karakter yang selamat dari 'Snap' Thanos.

Salah satu karakter yang diberikan warna dalam poster tersebut, yaitu Valkyrie.

Hal ini menjadikan Valkyrie merupakan karakter yang kemungkinan akan mendapatkan peran di film Avengers: Endgame.

Meskipun ini sudah dinyatakan oleh Tessa Thompson dan Joe Russo, hal ini adalah pertama kalinya Marvel mengakui kelangsungan hidup dan keterlibatan Valkyrie dalam Avengers: Endgame.

Thompson diyakini memiliki peran dalam film sejak aktris cantik ini terlihat di set film Avengers: Endgame melakukan syuting ulang dengan aktor Chris Hemsworth di Atlanta.

Namun, Valkyrie tidak ada di trailer, juga tidak ada nama Tessa Thompson di poster Avengers: Endgame yang menyertakan nama 16 aktor yang muncul dalam film.

Absennya Valkyrie dari trailer dan sebagian besar materi promosi dapat menunjukkan bahwa peran karakter dalam film akan minimal.

Sebuah fakta yang dapat kita pegang adalah bahwa Valkyrie telah ditampilkan di poster Avenge the Fallen.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved