Video Aksi Bule Amerika Nyanyi Lagu Dangdut

Para penyanyi dangdut Amerika ini mengakui punya idola penyanyi dangdut masing-masing.

Editor: Indan Kurnia Efendi
YouTube/Raja Dangdut Dari Amerika
Bule yang mengaku sebagai raja dangdut Amerika, Lexis Mazerski 

TRIBUNJABAR.ID - Musik dangdut tidak hanya dinikmati masyarakat Asia Tenggara, khususnya Indonesia, Malaysia, dan Brunei Darussalam.

Di Negeri Paman Sam Amerika Serikat, musik dangdut ternyata mempunyai penggemer tersendiri.

Ada sebuah rumah produksi yang bernama New Sound Release (NSR) yang diprakarsai oleh perempuan Indonesia bernama Rissa Asnan mencoba membuat dangdut tenar di Amerika.

NSR ini sudah mulai mempromosikan dangdut di Amerika sejak 2004.

NRS juga sering membuat berbagai acara dangdut di Amerika seperti acara Indonesian-American Dangdut Festival tahun 2016 lalu.

Festival tersebut menampilkan para penyanyi dangdut Amerika yang bernyanyi dangdut pastinya di taman kota Wilmington.

Nyeri Punggung Bisa Jadi Berbahaya Jika Disertai Empat Gejala Berikut ini

BREAKING NEWS: Persib Bandung U-19 Diarak Keliling Bandung, Juara Liga 1 Setelah Kalahkan Persija

Para penyanyi dangdut Amerika ini mengakui punya idola penyanyi dangdut masing-masing.

Seperti halnya Biba yang mengidolakan Ayu Ting Ting.

"Saya suka suara Ayu Ting Ting, Dia memiliki suara yang sangat tinggi dan tajam," begitu kata Biba yang dilansir dari YouTube Channel Official NET News.

Banyak warga Amerika yang hadir saat itu merasa terhibur dan menyukai musik dangdut yang ditampilkan.

"Dangdut merupakan musik yang menyenangkan," kata Katherine salah satu penonton.

"Budaya Indonesia benar-benar tahu bagaimana megekspresikan diri dan menikmati diri mereka sendiri," tambah Katherine.

Selain Biba, ada pula penyanyi dangdut Amerika lainnya yang terkenal yaitu Marina Mckenney.

Dalam akun Instagramnya, ia pernah mengunggah dirinya yang sedang bernyanyi sebuah lagu berjudul "Separuh Hatimu".

Dalam video yang diunggah, ia tampak seperti penyanyi dangdut Indonesia kebanyakan yang menggunakan busana sedikit glamor.

Sumber: Nakita
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved