Nikmati Sensasi Seventh Dose Coffee Bikin Addict
Namanya Seventh Dose Coffee Original yang ada di Seventh Dose Cafe di Jalan Diponegoro No 6 Bandung Lantai 7.
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG- Pecinta kopi, bagi Anda yang merasakan kurang puas menikmati kopi bisa coba kopi yang satu ini.
Kopi ini akan membuat Anda puas dan bikin nambah, dan nambah lagi.
Namanya Seventh Dose Coffee Original yang ada di Seventh Dose Cafe di Jalan Diponegoro No 6 Bandung Lantai 7.
Kopi Seventh Dose ini adalah satu di antara kopi khas dan beda dari kopi biasanya.
Di mana kopi ini merupakan jenis kopi yang berdosis hingga level 7.
"Sesuai dengan nama kafenya 'Seventh' artinya 7 dan 'Dose' artinya dosis ukuran dalam kopi," ujar Erwin (27) Owner Seventh Dose Cafe saat ditemui di Jalan Diponegoro No 6 Bandung, Senin (8/10/2018).
• Seberapa Besar Kekuatan Gempa Akibat Sesar Lembang? Warga Bandung Jangan Panik, Tapi Tetap Waspada
• Dituduh Anggota PKI, Jokowi: Astagfirullahaladzim, Sudah Empat Tahun Diulang-ulang
Dengan dosisnya yang sampai level 7, begitu otentik dengan tekstur body medium.
Rasa robusta masih khas dan kuat berpadu dengan susu segar sedikit bertekstur kental sehingga menghasilkan kopi terasa ringan.
After test, seakan Anda kecanduan dan serasa ingin terus menikmatinya.
Selain itu, yang menjadi beda yaitu cara pengolahannya, jila kopi umumnya di-roasting, diseduh atau pun diolah memakai metode seduh yang cukup memakan waktu lama.
Tiga Orang Kesayangan Indro Warkop Direnggut Kanker Paru-paru, Terbaru Sang Istri https://t.co/R99j2ir3r0 via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) October 10, 2018
Kopi Seventh Dose ini telah diolah hingga menjadi bentuk cube sehingga kopi telah tersaji tinggal mencampurkan susu dan gula.
Anda dapat menyeduh atau mengolahnya sendiri, mencampurkan susu freshmilk dengan gula yang telah tersaji terpisah.
Adapun Kopi yang digunakan ini berjenis robusta, dan menyediakan varian rasa lainnya, di antaranya, greentea, taro, red velvet dan blackfores.
"Penyajian ini lebih sederhana dibanding metode pembuatan kopi lainnya seperti drip vietnam, pembeli hanya tinggal menuangkan susu dan gula sesuai selera," ujar Dian (30), Barista Seventh Dose Cafe.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/seventh-dose-coffee-original-yang-ada-di-seventh-dose-cafe_20181011_100357.jpg)