Piala AFF 2018
PSSI Targetkan Timnas Juara Piala AFF 2018
Federasi sepak bola Indonesia itu meminta skuat Garuda mampu menjadi yang terbaik dalam turnamen dua tahunan sekali itu.
TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - PSSI sudah mematok target juara untuk timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2018.
Federasi sepak bola Indonesia itu meminta skuat Garuda mampu menjadi yang terbaik dalam turnamen dua tahunan sekali itu.
Pada Piala AFF 2016, timnas Indonesia hanya mampu mencapai final setelah dikalahkan Thailand dengan agregat 2-3 dalam dua pertandingan.
Hasil itu membuat timnas Indonesia menjadi negara terbanyak yang merasakan runner up sebanyak empat kali.
Pada Piala AFF 2018, raihan menjadi runner up harus segera dilupakan oleh timnas Indonesia.
Skuat Merah Putih harus tampil habis-habisan demi mencapai target tersebut.
"Piala AFF 2018 harus juara," tegas Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha selepas undian babak penyisihan Grup Piala AFF 2018 di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2018).
Baca: Pihak Rumah Sakit Akui Istri Mantan Wabup Sukabumi Dirawat di ICU, Sang Anak Ingin Jual Ginjal
Baca: Rohayati Menangis Harus Serahkan Surat Girik Rumahnya demi Tebus Ijazah Sang Anak
Pada babak penyisihan, timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup B bersama dengan Thailand, Filipina, Singapura, dan Brunei Darussalam atau Timor Leste.
Skuat Merah Putih akan melakukan dua laga kandang melawan Filipina dan Brunei Darussalam atau Timor Leste.
Baca: Ahmad Heryawan Tak Berambisi tapi Juga Tak Menolak Jadi Capres atau Cawapres 2019
Sisanya dua pertandingan akan berstatus tandang melawan Singapura dan juara Piala AFF 2016, Thailand.
Sementara pada Grup A terdapat Vietnam, Malaysia, Kamboja, Laos, dan Myanmar.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, memberikan instruksi pada latihan tim di Lapangan Jagorawi Golf & Country Club, Selasa (1/5/2018).FERRIL DENNYS/BOLASPORT.COM
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/logo-piala-aff-2018_20180503_143154.jpg)