Ujian Nasional 2018
Perjuangan Siswa SMAN 1 Rongga Hingga Menginap di Sekolah demi Ikut UNBK
"Semoga nilainya bisa semaksimal mungkin dan lancar UNBK ini," kata Haikal Abdul kepada Tribun di lokasi
Penulis: Muhamad Nandri Prilatama | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Kalau harus berangkat dari rumah, siswa-siswa itu membutuhkan waktu tiga sampai empat jam untuk tiba di sekolah.
Kepala SMAN 1 Rongga, Dedi Suanda, menyatakan hal itu merupakan kepedulian pihak sekolah terhadap siswa yang memang sungguh-sungguh terhadap pendidikan.
Baca: Saat Derbi Manchester, Pemain Ini Tertangkap Kamera Ludahi Logo Manchester City
"Harapan saya ada sponsor-sponsor yang bisa membiayai program boarding school ini untuk makan dan minum siswa, karena mereka yang menginap kebanyakan berasal dari keluarga tidak mampu dan patut kami bantu," katanya kepada Tribun Jabar di lokasi, Senin (9/4/2018).
Menurut Dedi Suanda, siswa terjauh yang sekolah di SMAN 1 Rongga berasal dari Kampung Cimarel, Desa Cibitung, Kecamatan Rongga, dan Kampung Cilangari. (*)