Wisata Bandung

Artistik dan Instagramable, Warung dan Penginapan Jae di Bandung Ini Tempat Nongkrong Anak Muda

Sentuhan artistik dan instagramable langsung terlihat dari halaman depan Jae yang di dominasi dengan bangunan kayu.

Penulis: Putri Puspita Nilawati | Editor: Ichsan
Tribunjabar/Putri Puspita Nilawati
Pengunjung tetap ramai walaupun bukan hari libur di Jae,Jalan Buniwangi No 168, Mekarwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (23/1/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita Nilawati

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Bagi generasi millenial tampaknya sudah tak asing lagi dengan tempat yang sedang hits saat ini yaitu Jae.

Jae adalah sebuah penginapan dan warung yang menyajikan berbagai menu rumahan.

Operasional Manager Jae, Rini mengatakan tempat ini memang memiliki keunikan tersendiri karena sentuhan Jae diatur langsung oleh sang pemilik.

Baca: Kampanye Belum Mulai, Ada Poster Balon Pilgub Jabar Dipasang di Tiang Listrik di Kota Cimahi

Sentuhan artistik dan instagramable langsung terlihat dari halaman depan Jae yang di dominasi dengan bangunan kayu.

Tampak seperti rumah elegan, bangunan Jae memang terpisah antara warung Jae dan dua buah bangunan yang digunakan untuk penginapan.

Pengunjung yang berfoto di area warung Jae, Jalan Buniwangi No 168, Mekarwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (23/1/2018).
Pengunjung yang berfoto di area warung Jae, Jalan Buniwangi No 168, Mekarwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (23/1/2018). (Tribunjabar/Putri Puspita Nilawati)

[9:25 AM, 1/23/2018] Amal TJ:


Ketika memasuki area Jae, Anda akan langsung melihat sebuah bangunan yang dilapisi cermin.

Di sebelah kanan dan kirinya adalah penginapan yang dibuka untuk siapapun yang ingin menginap.

Bagian dalamnya adalah area warung Jae yang memiliki tempat tak luas namun sangat nyaman untuk dijadikan tempat bersantai.

Sekilas nama Jae tampak seperti nama tempat yang bergaya Korea, namun ternyata nama Jae memiliki makna tersendiri bagi pemiliknya.

"Nama Jae diambil dari kata Jahe. Pemilik Jae baru saja memiliki anak dan dia melihat bentuk tangan bayi ternyata seperti jahe. Nah, karena pemiliknya orang Jawa, biasanya jahe disebut juga jae," ujar Rini saat ditemui Tribun Jabar di Jae, Jalan Buniwangi No 168, Mekarwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (23/1/2018).

Setiap harinya Jae tidak pernah sepi dikunjungi oleh anak muda yang nongkrong di Warung Jae.

Mereka datang untuk menikmati makanan sekaligus foto-foto di tempat yang artistik ini.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved