Persib Bandung

Raih Hasil Imbang Lagi, Pemain Persib Bandung: Maaf, Kami Minta Bobotoh Tetap Dukung

semua pemain Persib Bandung bertekad untuk mempersembahkan kemenangan bagi bobotoh

Penulis: M Zezen Zainal Muttaqin | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Persib Bandung kontra Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (19/10/2017). Laga ini berakhir 0-0, hasil imbang ke 14 Persib Bandung musim ini. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, M Zezen Zainal  Muttaqin

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG- Gelandang sayap Persib Bandung, Fulgensius Billy Paji Keraf atau akrab disapa Billy Keraf mengaku kecewa karena timnya kembali hanya meraih hasil imbang di kandang sendiri.

Padahal, kata dia, semua pemain Persib Bandung bertekad untuk mempersembahkan kemenangan bagi bobotoh sekaligus mengakhiri rentetan hasil negatif selama enam laga sebelumnya.

"Saya mewakili seluruh teman-teman minta maaf kepada para bobotoh. Hasilnya seri lagi di kandang," ujar Billy Paji Keraf usai pertandingan.

Menurutnya, hasil imbang ke-14 yang diraih Maung Bandung selama Liga 1 itu tidak hanya mengecewakan bobotoh namun juga semua anggota skuat Pangeran Biru.

Ia menyatakan semua pemain Persib Bandung pun ingin mengakhiri rentetan hasil buruk dengan meraih tiga poin dari Madura United.

Baca: Isi Surat di Gengaman Perempuan yang Nekat Melompat dari Balkon Setinggi 30 Meter

"Kita sudah berusaha berbuat maksimal. Kita sudah bekerja keras. Kita bermain mati-matian. Kita tidak ada maksud untuk seri di sini tapi hasilnya draw lagi. Mungkin kita belum dikasih (kemenangan) sama Tuhan. Tapi kami minta, apa pun hasilnya, bobotoh tetap dukung kami," tutur Billy Paji Keraf.

Sementara itu, pemain sayap Madura United, Bayu Gatra mengaku sangat bersyukur timnya mendapatkan satu poin dari kandang Maung Bandung.

Terlebih, kata dia, pertandingan melawan Persib Bandung selalu sulit untuk timnya.

Bahkan Bayu Gatra mengaku masih ingat betul ketika pada pertemuan di putaran pertama lalu, timnya digempur habis-habisan oleh Persib Bandung ketika bermain di Pamekasan Madura.

Hal serupa terulang pada laga di Bandung kemarin sore, Kamis (19/10/2017). Ia bersyukur timnya tak kebobolan meski banyak ditekan Persib Bandung.

"Terus terang kita sangat sulit untuk dapat poin penuh di sini tapi kami bersyukur dapat satu poin. Kami bisa buktikan jika kami tim kompak dan berkarakter," ujar Bayu Gatra.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved