Gateball, Olahraga Perpaduan Antara Golf dan Catur. Menyebar Seperti Virus

Gateball dimainkan di sebidang lapangan persegi panjang berukuran 15 x 20 meter. Waktu permainan berlangsung selama 30 menit.

Penulis: Isa Rian Fadilah | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Tribun Jabar/Isa Rian Fadilah
Seorang pemain memukul bola dalam latihan gateball kelas beregu di Taman Pramuka Bandung, Kota Bandung, Selasa (17/10/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Isa Rian Fadilah

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG- Taman Pramuka Bandung tampak lebih 'hidup' setiap Selasa.

Betapa tidak, di hari tersebut puluhan orang bergantian bermain gateball. Sepintas permainan ini seperti golf. Bedanya, bukan lubang yang jadi target, melainkan gawang.

Gateball dimainkan di sebidang lapangan persegi panjang berukuran 15 x 20 meter. Waktu permainan berlangsung selama 30 menit.

Gateball bisa dimainkan satu lawan satu, dua lawan dua, tiga lawan tiga, dan lima lawan lima.

Selasa (17/10/2017) itu, Taman Pramuka dibuat menjadi dua bidang lapangan gateball. Keduanya digunakan secara bersamaan untuk game kelas beregu dan tunggal.


Lantaran Bandung belum memilki lapangan khusus Gateball, para pemain gateball pun harus berlatih di tempat-tempat berbeda setiap harinya.

Selain Taman Pramuka, tempat lain yang mereka gunakan untuk bermain Gateball di antaranya Sukaluyu, Kimbrun, Pusjatan, Polman Bandung, Puskim, dan Lembang.

Menurut wakil ketua 2 Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Jabar Yucke Yanuar, permainan ini merupakan perpaduan antara golf dan catur.

Baca: Kisah Pendaki Meninggal Di Pelukan Gunung Carstenz, Dia Seperti Tidur Nyenyak

Pemain gateball menggunakan stik berbentuk mirip palu sepanjang 110 sentimeter untuk memukul bola dan memasukkannya ke tiga buah gate berupa gawang kecil.

Mereka pun perlu strategi dinamis untuk mencegah lawan memasukkan bola.

Gateball di Bandung memang identik dengan orangtua. Alasan mereka memilih Gateball untuk berolahraga beragam.

Tak ada tuntutan untuk berlari dan tak adanya kontak fisik membuat permainan ini cocok dengan kondisi fisik para pemain yang sudah berusia lanjut sekali pun.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved