Idul Adha 2017

Ustaz D Hidayat Ingatkan Jemaah Agar Senantiasa Bersyukur

Bukan hanya menerima segala kenikmatannya, namun menerima segala ujian yang diberikan Allah Swt.

Penulis: Wanti Puspa Gustiningsih | Editor: Ravianto
wanti puspa/tribun jabar
Ustaz D Hidayat memimpin khotbah usai melaksanakan salat iduladha di Masjid Besar Cimaung, Jl Raya Pangalengan, Kab Bandung, Jumat(1/9/2017) 

Laporan Wartawan Tribun Jabar -Wanti Puspa 

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Usai melaksanakan salat Idul Adha, ceramah diberikan oleh khotib Ust D Hidayat di Masjid Besar Cimaung, Jl Raya Pangalengan Km 23, Kabupaten Bandung.

Dalam ceramhnya Ust D Hidayat di atas mimbar, mengingatkan kepada jamaah agar senantiasa bersyukur atas apa yang diterima di muka bumi.

Bukan hanya menerima segala kenikmatannya, namun menerima segala ujian yang diberikan Allah Swt.

"Semua yang kita terima adalah karena Allah Swt, Hakikatnha harus menerima semu takdir yang diberi Allah Swt", ujar Ust D hidayat, di atas mimbar, Jumat(1/9/2017) pukul 07.10 WIB.


Selain itu  ustad yang mengenakan jas berwarna hitam ini mengingatkan agar senantiasa menjaga sikap beribadah kepada Allah dan jangan terlena dengan apa yang telah diperoleh selama di bumi.

"Bisa jadi sekarang sehat, besok sakit, bisa jadi hari ini sukses besok diberi sakit, bisa jadi sekarang kaya besok diberi kekurangan. Yang bwrmanfaat itu pada akhirnga adalah tingkah laku di dunia, bagaimana menyenbah Allah Swt," lanjut Ust D hidayat.

Doa pun dipanjatkan bagi segala jamaah yang hadir,supaya ibadah salat Idul Adha ini diterjma oleh Allah Swt.

Serentak jamaah pun menjawab lantang ucapan "Amin"

Tidak hanya bagi jamaah yang hadir saja, doa pun terpanjat bagi orang yang telah meninggal dunia.

"Untuk jamaah yang telah menghadap kepada Allah SWT, didoakan oleh kita semua diterima di sisi Allah," tambahnya.

Bagi jamaah yang sedang tertimpa musibah pun didokan bersama agar senantiasa diberi kekuatan dan kesabaran menerima segala ujianNya.

Diakhir khotbah doa pun terpanjat agar dapat melaksanakan ibadah haji.

Ucapan Amin tak henti terdengar dari jamaah.

Khotbah selesai pukul 07.22 WIB.(*)


Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved