Wanita ini Depresi Selama Bertahun-tahun, Tapi Berkat Seorang Tukang Cukur, Semuanya Berubah
Gadis itu telah mengalami depresi berat selama bertahun-tahun, dan sampai pada titik di mana ia merasa sangat rendah dan tidak dihargai.
Lewat foto yang diunggahnya, terlihat perbedaan kedua foto tersebut sangat mencengangkan.
Unggahan ini juga menarik perhatian ribuan orang yang ikut bahagia karena akhirnya gadis tersebut memiliki sesuatu untuk ditampilkan di depan umum.
"Ia memang terlihat cantik. Rambut barunya memberi alasan untuk tersenyum lagi, ini sungguh menakjubkan. Waktu menunjukkan padanya bahwa ia cantik, saya yakin ia bisa terkenal," ujar netizen.
Kayley menghabiskan waktu hingga 13 jam untuk mempercantik potongan rambut gadis itu.
"Pasca berada di sini 8 jam kemarin dan 5 jam hari ini, akhirnya kami membuat gadis cantik ini tersenyum dan merasa ia layak melakukan sesuatu."
"Kata-kata terakhirnya kepada saya adalah: 'Saya benar-benar akan tersenyum untuk sesi foto sekolah saya hari ini, kamu membuat saya merasa seperti diri saya sendiri lagi'," pungkas Kayley.
Salut untuk kerja keras Kayley! (TribunStyle.com/Yohanes Endra Kristianto)
(TribunStyle.com/Yohanes Endra Kristianto)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/hasil-potongan-rambut-dan-kerja-keras-kayley_20170813_180234.jpg)