Bobotoh Incar 'Detik-detik Berharga', Langsung Sambangi Mes Setelah Lebaran
Bobotoh, mulai dari balita hingga orang dewasa, mengincar 'detik-detik berharga' dengan pemain Persib Bandung, baik sekadar untuk foto bareng
Penulis: Wanti Puspa Gustiningsih | Editor: Tarsisius Sutomonaio
Laporan wartawan Tribun Jabar, Wanti Puspa
TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG- Bagi sebagian besar bobotoh, bertatap muka langsung dan foto bersama pemain Persib Bandung adalah momen langka.
Ketika momen itu datang, tak akan disia-siakan.
Kemarin, Jumat (30/6/2017), kala skuat Maung Bandung kembali berlatih pascalibur Lebaran, bobotoh ramai-ramai mendatangi Mes Persib.
Bobotoh, mulai dari balita hingga orang dewasa, mengincar 'detik-detik berharga' dengan pemain Persib Bandung, baik sekadar untuk foto bareng atau sekadar mendapatkan tandan tangan pemain.
Gelandang muda, Ahmad Baasith, misalnya nyaris tak langsung diberi kesempatan untuk masuk ke dalam mes.
Bersenjatakan ponsel, bobotoh langsung menyerbu sang pemain.
Tanpa banyak bersuara, Ahmad Baasith, meladeni permintaan untuk pose bersama bobotoh.
Ia juga beberapa kali membubuhkan tanda tangan meski beralas jok motor.
Bobotoh juga melakukan hal serupa terhadap kiper I Made Wirawan.
Baru saja mematikan mesin motor dan belum sempat melepas helm, ia sudah dikerumuni suporter setia Persib Bandung.
Ia langsung menandatangani satu jersi.
Setelah itu, I Made Wirawan, meminta izin melepas helm lalu kembali meladeni permintaan bobotoh untuk foto bareng dan tanda tangan jersi bobotoh.
Kemarin merupakan hari perdana Persib Bandung kembali berlatih setelah laga menghadapi Barito Putera, 18 Juni lalu.
I Made Wirawan dan kawan-kawan mempersiapkan diri untuk laga terdekat menghadapi PSM Makasar di Stadion GBLA, Rabu mendatang. (*)
