Tips Mudah Melepaskan Status Single alias Jomblo, Nomor Satu Paling Enteng
Nah, untuk kalian yang ingin lepas dari status jomblo, ikuti aja beberapa tips di bawah ini untuk 'mengentengkan jodoh'.
TRIBUNJABAR.CO.ID - Jodoh adalah rahasia Tuhan.
Ada yang gampang mendapatkan pacar, ada juga yang berusaha setengah mati namun tak kunjung berhasil.
Nah, untuk kalian yang ingin lepas dari status jomblo, ikuti aja beberapa tips di bawah ini untuk 'mengentengkan jodoh'.
1. Lebih Sering Tersenyum
Senyum yang ikhlas merupakan daya tarik seseorang. Siapa sih yang tak mau diberi senyuman orang secantik atau seganteng Anda?
Dengan tersenyum, Anda dapat membuat orang lain merasa nyaman ketika bersama Anda.
Selain itu, senyum juga memberikan arti membuka pintu pertemanan sekaligus apresiasi.
Senyuman ternyata juga merangsang pembentukan hormon yang dapat membuat orang lain senang.
2. Bersikap Ramah dan Terbuka
“Udah senyumannya manis, baik pula. Nah loh, pasti seneng kan kalo dipuji kaya gitu? bisa sampe merah itu pipi”
Dengan bersikap ramah serta terbuka kepada orang lain, akan membuat mereka tidak perlu berpikir 2 kali untuk bersikap sama baiknya kepada kita.
3. Lupakan “Masa Lalu”
Lupakan mantan atau cinta tak berbalas.
Pernah terpikir untuk kembali ke mantan atau selalu teringat gebetan yang menolak Anda?
Lupakan semua itu. Waktu Anda terlalu berharga untuk memikirkan orang-orang yang tak pernah memikirkan Anda.
Saatnya move on, melangkahlah dan jangan berhenti.
Jadikan kenangan mantan atau penolakan oleh gebetan sebagai pelajaran dan bukan hal yang membuat Anda terus menyakiti diri sendiri.
4. Lebih Pede
Jangan merenungkan hal-hal yang jelek mengenai fisik diri sendiri seperti 'pantesan gak ada yang mau, wajahku jelek'.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/ilustrasi-jomblo_20170616_095703.jpg)