Ramadan
Ini Asyiknya Ramadan, Penonton Bisa Nyanyi Bareng Opick
Di hadapan sejumlah penonton yang terdiri dari kalangan orang tua hingga anak-anak, Opick membuka penampilannya . . .
Penulis: Yongky Yulius | Editor: Dedy Herdiana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Yongky Yulius.
TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Mengenakan sorban putih, jas hitam, dan sarung hitam, Opick, penyanyi religi ternama tampil memukau di acara Ramadhan Asyik, Sabtu (10/7/2017), di Sabuga ITB, Bandung.
Di hadapan sejumlah penonton yang terdiri dari kalangan orang tua hingga anak-anak, Opick membuka penampilannya dengan lagu berjudul "Cahaya Hati".
Sebelumnya, Opick mengajak penonton untuk membantu warga Palestina.
Di sela penampilannya itu, Opick beberapa kali menyempatkan melontarkan lelucon kepada penonton.
"Berapa lagu yang akan dibawakan Opick, 90 lagu?" ujar Opick yang mencoba memberi guyonan kepada penoton.
Tak hanya itu, Opick juga mengajak penonton untuk menyanyi bersama dalam beberapa lagu yang dibawakannya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/opick-tampil-di-ramadhan-asyik-sabuga_20170611_104954.jpg)