Persib Vs PBFC

Persib Unggul 2-1 Atas Borneo FC Hingga Babak Pertama Ini

Persib yang menjadi tuan rumah di Stadion GBLA, Sabtu (20/05/2017), lebih dulu ketinggalan pada menit 16

Penulis: Tarsisius Sutomonaio | Editor: Dedy Herdiana
TRIBUN JABAR
Laga Persib Bandung menjamu Pusamania Borneo FC digelar di Stadion GBLA, Sabtu (20/5/2017). 

BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID-Persib unggul 2-1 atas Borneo FC hingga menit 30.

Persib yang menjadi tuan rumah di Stadion GBLA, Sabtu (20/05/2017), lebih dulu ketinggalan pada menit 16.

Borneo membuka skor melalui gol Riswan Yusman.

Pangeran Biru hanya butuh 6 menit untuk menyamakan skor. Gian Zola menuntaskan kerja sama dengan Michael Essien di kotak penalti tim tamu dengan sepakan yang gagal dihalau kiper Muhammad Ridho.

Ridho kembali memungut bola dari gawangnya pada menit 28. Bek-bek Pesut Etam gagal menghalau bola menyusur tanah sepakan Achmad Jufriyanto.

Sergio van Dijk gagal menyambar umpan itu tetapi Vladimir Vujovic yang berdiri di belakang Sergio tak menyia-nyiakan peluang emas itu. Bek jangkung itu pun mencatatkan namanya di papan skor. (tom)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved