Berenang di Area Perbukitan dan Hutan The Jhon's

Kawasan ini terletak di atas perbukitan dengan suasana yang masih alami dirimbuni dengan pepohonan.

tribunjabar
Berenang di area perbuktian Cianjur 

BAGI penikmat wisata air tentu tak akan melewatkan lokasi wisata yang masih berada di kawasan Cianjur kota ini. The Jhon's Cianjur Aquatic Resort. Kawasan ini terletak di atas perbukitan dengan suasana yang masih alami dirimbuni dengan pepohonan. Muncul sekitar tahun 2008, kawasan ini langsung menjadi perbincangan di media sosial maupun pencinta traveling.

Lokasi tepatnya berada di kawasan hutan Kota Cianjur - Panembong, Jalan Desa Babakan Karet - Kampung Tangkil, Cianjur. Hanya berjarak 15 menit dari pusat Kota Cianjur.

Jika kita datang dari arah Bandung, setelah bundaran perempatan jalur yang menuju Sukabumi, kita berbelok mengambil jalur jalan menuju Puncak. Di sebelah kanan ada gapura dan rumah makan haji Nana. Gapura tersebut merupakan satu di antara tiga gerbang masuk lainnya menuju kawasan The Jhon's.

Meski jalur jalan desa ini terlihat kecil, namun masih muat untuk mobil kendaraan yang berpapasan. Hamparan sawah dengan jalan berkelok dan sedikit ekstrim di beberapa titik merupakan jalur selanjutnya menuju kawasan ini. Sekitar 100 meter sebelum pintu gerbang, kita akan melihat tulisan The Jhon's yang dibuat di atas sebuah bukit kecil yang berlatar pepohonan dan sungai di bagian bawahnya.

Pemandangan berbeda akan kita lihat setelah berada di gerbang masuk kawasan wisata ini. Dalam perjalanan, nuansa kampung dan desa yang sepi akan banyak kita jumpai. Namun setelah masuk ke gerbang ini kita akan melihat banyak sekali mobil dan motor yang terparkir dengan kerumunan orang banyak di berbagai tempat di sini.

The John
The John Aquatic Resort

Ada enam kolam renang di kawasan wisata ini. Kolam renang ini tematik dibuat untuk membedakan usia dimulai dari anak usia dini sampai dengan pria dewasa. Di kolam renang untuk anak usia dini, beragam fasilitas air disesuaikan dengan fungsinya. Seperti ayunan, perosotan, sampai dengan sungai arus dengan kedalaman yang sesuai dengan anak-anak. Sungai arus ini mengelilingi area kolam renang yang diperuntukan bagi anak-anak. Tentu dengan pengawasan ekstra para orangtua, kolam renang ini akan terasa lebih nyaman bagi anak-anak. Terdapat ruang ganti dan toilet yang cukup luas serta area istirahat dengan payung-payung besar yang mengitari kursi-kursi kayu di area ini.

Sebuah panggung besar tempat festival terdapat di bagian tengah dan menyatu dengan area parkir. Setiap harinya akan ada atraksi dan hiburan dari para penyanyi di panggung ini. Di sebelah barat, ada beberapa kolam untuk dewasa dan remaja. Dua ekor patung naga raksasa akan terlihat di kawasan ini. Patung naga raksasa tersebut juga berfungsi sebagai slider perenang yang meliuk-liuk cukup panjang. Selain kolam air dingin, di sini juga terdapat jacuzi atau kolam air hangat yang mempunyai arus dan gelembung. Tentu area ini akan sangat cocok di musim hujan yang menyebabkan cuaca akan dingin.

Untuk masuk ke area kolam renang anak dan dewasa atau kolam air hangat, kita akan dikenakan tiket lagi. Namun harganya akan sebanding dengan apa yang kita dapatkan di sana. Jika kita lapar terdapat kafe yang tak jauh dari kolam air renang dewasa.(fam)

Istirahat di Mini Zoo dan Kebun Rumput

BAGI anda yang berasal dari luar kota, dan ingin menikmati suasana hutan Cianjur dengan tempat wisata yang menyuguhkan enam kolam renang ini, bisa melihat dan memesan tempat untuk beristirahat. Pengelola membuat sekitar 25 vila di kawasan ini. Vila tersebut ada yang terbuat dari bambu dan ada yang berbentuk permanen. Hamparan vila ini tak jauh dari mini zoo dan area camping yang dekat dengan sungai. Di depan vila juga ada hamparan rumput hijau yang sangat luas dengan area bermain untuk anak.

perbukitan
The John Aquatic resort

Sebuah kolam besar dengan permainan angsa pedal juga ada di sebelah mini zoo yang didominasi oleh burung. Di area vila bambu terdapat sangkar rusa dengan jenis rusa totol dan rusa lainnya. Rusa di sini cukup jinak, jika kita mendekat ke pagar maka mereka akan menghampiri berharap diberikan makanan.

Hewan habitat asli perbuktian Cianjur seperti tupai akan banyak kita temui bergelantungan berlarian di antara pohon satu ke pohon lainnya.

Tak lengkap jika kita tak mencoba arena outbond si sana. Ada sebuah kolam yang khusus diperuntukan untuk kegiatan outbond. Selain itu ada juga area free jumping dan kuda tunggang untuk berkeliling lokasi. Suasana udara segar pegunungan, ditambah dengan area bermain yang cukup luas, hal itu menjadikan kita bisa berolahraga juga sambil berekreasi. Berjalan kaki mengitari area ini akan cukup mengeluarkan keringat dan membakar kalori kita.
Tak lengkap jika kita tak selfie di tempat wisata. Sebuah bola dunia bertuliskan The Jhon's World yang berputar menjadi lokasi favorit untuk kita melakukan selfie.(fam)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved