Emil Tampar Sopir
VIDEO: Wali Kota Bandung Ridwan Kamil Memeragakan Pegang Rahang Sopir Itu, Bukan Menampar
IA memeragakan bagaimana memegang rahang pipi bagian bawah Taufik Hidayat
Laporan Muhamad Nandri Prilatama
BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID -- "Kalau nampar mah begitu atuh (sambil memeragakan melayangkan tangan). Ada gerakan tangan. Posisi dia (Taufik Hidayat) kan di dalam mobil," kata Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil.
Ia memeragakan bagaimana memegang rahang pipi bagian bawah Taufik Hidayat, karena sopir angkutan ilegal tersebut bersikap tak acuh saat diberi teguran.
Lalu, RIdwan Kamil memegang rahang pipi bagian bawah Kadiskominfo Kota Bandung, Asep Cucu Cahyadi, saat memeragakan terkait insiden dengan sopir angkutan ilegal pada jumpa pers di Kafe Lacamera, Jalan Naripan, Kota Bandung, Senin (21/3/2016).
"Saya tarik kan, karena dia (Taufik Hidayat) enggak mau keluar. Waktu di luar (mobil), saya bilang. Kamu sudah berkali-kali saya ingatkan bahwa ini melanggar. Sudah belasan kali, dan lain sebagainya. Memang saya biasa begitu, tangan saya begitu (menusukan telunjuk ke dada kadiskominfo)," ujar Ridwan Kamil. (*)
Bisa dilihat videonya di sini:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/wali-kota-bandung-pegang-rahang_20160321_200413.jpg)